Jumat, 20 September 2024

3000 Vial Siap Di Berikan Pada 1500 Nakes Tebing Tinggi

- Selasa, 09 Februari 2021 10:15 WIB
3000 Vial Siap Di Berikan Pada 1500 Nakes Tebing Tinggi

Digtara.com

Baca Juga:

Dinas Kesehatan kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara menerima 3000 vial vaksin Sinovac yang akan digunakan untuk vaksinasi Covid-19 tahap pertama. Sebanyak 3 koli berisi 3000 vaksin Sinovac beserta perlengkapan vaksinasi, tiba di kota Tebing Tinggi pada jumat 5 Februari kemarin dengan pengawalan ketat aparat kepolisian Polres Tebing Tinggi dan Brimob Detasemen B Polda Sumut.

Vaksinasi tahap pertama ini diprioritaskan kepada 1.500 tenaga kesehatan serta Forum Komunikasi Pimpinan Daerah dan dilakukan sebanyak dua kali penyuntikan dengan selang waktu 14 hari. Penyuntikan vaksin tahap pertama dilakukan di kantor Dinas Kesehatan kota Tebingtinggi pada hari Senin 8 Februari.

Pelaksanaan vaksinasi dihadiri oleh Walikota Tebingtinggi. Sebelum disuntik vaksin para calon penerima vaksin harus menjalani pendataan dan pemeriksaan kesehatan termasuk tekanan darah// Pada saat pemeriksaan banyak calon penerima vaksin dinyatakan belum lolos dikarenakan tekanan darah yang cukup tinggi, sehingga membutuhkan beberapa waktu untuk di suntik vaksin setelah tekanan darah kembali normal.

Seperti yang dialami Kapolres Tebingtinggi yang harus menunggu untuk mendapatkan vaksinasi karena pada saat pemeriksaan awal tekanan darah sempat meninggi, namun setelah beristirahat sejenak tekanan darah kembali normal dan berhak untuk dilakukan vaksinasi. Kapolsek mengatakan tidak mengalami rasa sakit ketika divaksin, ia juga menghimbau kepada masyarakat tidak perlu takut, karena pemerintah memberikan yang terbaik kepada warganya.

Sementara itu Walikota Tebingtinggi Umar Zunaidi Hasibuan saat memantau pelaksanaan vaksinasi mengajak semua unsur agar mensukseskan pelaksanaan vaksinasi di kota Tebingtinggi. Ia juga mengatakan bahwa vaksin ini aman dan halal digunakan, serta vaksinasi akan terus dilakukan sampai pada tahap ketiga yakni kepada masyarakat kota Tebingtinggi. Kegiatan vaksinasi ini akan terus dilaksanakan hingga pada tahap akhir yang direncanakan pada bulan April mendatang.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Korban Gigitan Anjing di Kabupaten TTU Diberi Vaksin Anti Rabies

Korban Gigitan Anjing di Kabupaten TTU Diberi Vaksin Anti Rabies

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Komentar
Berita Terbaru