Jumat, 22 November 2024

Kapoldasu Pastikan Penerapan Isolasi Mandiri di Dua Lingkungan di Medan

Irwansyah Putra Nasution - Sabtu, 29 Mei 2021 03:52 WIB
Kapoldasu Pastikan Penerapan Isolasi Mandiri di Dua Lingkungan di Medan

digtara.com – Banyak warga yang bermukim di Jalan Eka Rasmi, Lingkungan VII Kelurahan Gedung Johor, dan Jalan Bunga Wijaya Kesuma Pasar IV, Setia Budi terpapar Covid-19. Karena itu, dua kawasan tersebut langsung diterapkan isolasi mandiri.

Baca Juga:

Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra bersama Pangdam I/BB Mayjen TNI Hasanuddin dan Wali Kota Medan Bobby Nasution, yang menerima laporan adanya dua lingkungan di Kota Medan terpapar Covid-19 bergerak cepat melakukan pengecekan, Jumat (28/5) malam.

Dalam pengecekan itu, Kapolda Sumut menginstruksikan agar masyarakat yang bermukim di Jalan Eka Rasmi dan Jalan Bunga Wijaya Pasar IV untuk menjalani isolasi mandiri selama 14 hari.

“Saya sudah perintahkan seluruh personil menutup akses jalan ke lingkungan warga yang terpapar Covid-19 dan selalu melakukan pengawasan secara ketat agar tidak ada masyarakat yang masuk atau yang keluar dari wilayah tersebut,” kata Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, Sabtu (29/5).

Menurutnya, penutupan akses jalan lingkungan yang dilakukan agar masyarakat yang terpapar Covid-19 bisa menjalani isolasi mandiri dengan baik selama 14 hari.

Terhadap masyarakat yang terpapar Covid-19, Panca meminta tim kesehatan agar melakukan pemeriksaan kesehatan secara rutin serta warga tidak diperbolehkan keluar dari tempat isolasi mandiri (rumah) dalam waktu 14 hari

“Kepada warga yang terpapar Covid-19 agar tetap patuhi protokol kesehatan. Selalu konsumsi vitamin dan gunakan masker apabila keluar dari rumah. Pastikan tidak ada lagi kegiatan masyarakat diatas pukul 21.00 WIB,” pintanya.

Panca menambahkan, personil yang bertugas untuk melakukan tracing atau wawancara kepada masyarakat yang terpapar Covid-19 dengan mempertanyakan kemana saja yang bersangkutan pergi. Sehingga penyebaran Covid-19 dapat dicegah.

“Kita harus bekerja bersama dalam menanggulangi penyebaran Covid-19 tersebut,” ujarnya.

Diketahui, dalam pengecekan di dua lingkungan yang terpapar Covid-19 Kapolda Sumut, Pangdam I/BB dan Wali Kota Medan turut membagikan masker dan alat tes swab antigen kepada petugas agar dipergunakan untuk memerikan kesehatan masyarakat saat menjalani isolasi mandiri.

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Irwansyah Putra Nasution
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru