Sabtu, 21 September 2024

Hasil PKM, Mahasiswa FISIP UMSU Luncurkan D-GIFT Inovasi Paketan Hadiah Digital

- Minggu, 27 Juni 2021 01:00 WIB
Hasil PKM, Mahasiswa FISIP UMSU Luncurkan D-GIFT Inovasi Paketan Hadiah Digital

digtara.com – Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UMSU meluncurkan D-GIFT, inovasi paketan hadiah digital kemasan ramah lingkungan. Inovasi ini merupakan hasil Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) tingkat nasional Pendanaan tahun 2021.

Baca Juga:

Setelah melaksanakan berbagai proses produksi, mulai 1 Juli 2021 ini, D-Gift akan resmi dipasarkan ke seluruh marketplace dan media sosial official.

Peluncuran inovasi ini diketuai Peny Eriska (FISIP) bersama keempat anggota pengusul Alifah Hanum (FEB), Ernanda Gunawan Syahputra (FISIP), Lola Fadhillah (FKIP) dan Mutasya Biha (FKIP).

Sebelumnya proposal mereka berhasil lolos pendanaan PKM Kewirausahaan dengan judul D-GIFT: Inovasi Bisnis Kreatif dengan Kemasan Ramah Lingkungan.

“Alhamdulillah, setelah melalui berbagai proses dari pra produksi hingga produksi, akhirnya kami resmi meluncurkan D-Gift. Peluncuran ini, tidak terlepas dari kerja keras tim, arahan dosen pendamping dan dukungan dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik,” ujar Peny, Kamis (24/6).

Inovasi yang digagas Peny Eriska bersama tim, berawal dari keresahan mereka terhadap lingkungan sekitar yang tidak lepas dari sampah. Terlebih, paketan hadiah atau hampers yang sering dipasarkan saat momen wisuda, tidak hanya menyisakan kenangan saja namun juga sampah.

“Iya, jadi D-Gift ini salah satu langkah kami untuk mengurangi permasalahan sampah. Berkat kegiatan PKM dari Kemendikbud, ide-ide seperti ini bisa terwadahilah,” tutur Alifah Hanum yang berperan di bagian pemasaran.

Berdasarkan penuturan Peny dan tim, D-Gift terbagi menjadi tiga variasi paketan hadiah digital dan dua jenis kemasan. Mulai dari D-Gift Istimewa yaitu paketan hadiah yang berupa berbagai e-voucher bermanfaat seperti gopay, ovo e-voucher desain hingga kartu ucapan.

Selanjutnya, D-Gift Spesial yaitu paketan hadiah berupa e-voucher gopay, dana, e-voucher desain atau e-voucher kuota internet dan disertai kartu ucapan. Kemudian, D-Gift Custom yaitu paketan hadiah yang isinya dapat disesuaikan dengan keinginan pembeli. Lalu, dilengkapi dua pilihan kemasan yaitu kemasan digital yang dikirim melalui email dan kemasan fisik berupa flashdisk kayu. Inovasi D-Gift ini sudah bisa dipesan di seluruh marketplace atau media sosial official seperti instagram @dgiftindonesia

Fadhil Pahlevi Hidayat, MI Kom selaku dosen pendamping menyatakan inovasi ini wujud peduli lingkungan bisa memberikan perubahan terhadap masalah sampah. Ia juga berharap hasil karya mahasiswa ini bisa sampai ke Pekan Ilmiah Nasional (PIMNAS) 2021.

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru