Minggu, 22 September 2024

FIFGROUP Cabang Tembung Salurkan 100 Paket Sembako

Redaksi - Jumat, 06 Agustus 2021 08:00 WIB
FIFGROUP Cabang Tembung Salurkan 100 Paket Sembako

digtara.com – FIFGROUP Cabang Tembung, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut) menyerahkan bantuan berupa 100 paket sembako kepada warga terdampak pandemi Covid-19.

Baca Juga:

“Kami berharap, bantuan paket sembako ini dapat memberikan manfaat di tengah kondisi yang sulit saat ini. FIFGROUP ingin terus dapat berkontribusi kepada masyarakat di sekitar wilayah kantor cabang FIFGROUP,” kata BM FIFGROUP Cabang Tembung, Tunggul Rajagukguk kepada wartawan, Jumat (6/8/2021).

Dia menjelaskan Kick Off penyerahan bantuan sembako secara simbolis dilakukan Chief Executive Officer (CEO) FIFGROUP, Margono Tanuwijaya didampingi Human Capital (HC), General Support (GS) dan Corporate Communication Director Esther Sri Harjati secara virtual.

“Sebanyak 115.197 paket sembako setara Rp23,853 miliar. Pembagian 29.325 paket sembako senilai Rp5,865 miliar yang disalurkan pada masyarakat di ring 1 di sekitar kantor cabang dan pos dengan kategori masyarakat kurang mampu,” terangnya.

Sebelumnya, sambung Rajagukguk, sejak awal tahun 2020 sampai 2021 dalam masa pandemi Covid-19, FIFGROUP menyalurkan dana sosial syariah dalam bentuk paket sembako Rp200 ribu sampai Rp300 ribu, berupa beras, minyak goreng, mie instan, gula, teh atau kopi, susu kental manis, serta roti kaleng, antara lain kepada masyarakat di 620 titik sekitar kantor pusat dan cabang, dengan nominal Rp9.060 miliar pada 7 April 2020. Pada pesantren setara Rp250 juta pada 22 Mei 2020. Sebanyak 2.000 anggota Persatuan Tunanetra Indonesia (Pertuni), setara Rp400 juta pada 7 Desember 2020.

Korban bencana alam sepanjang Januari-Maret 2021, dengan total bantuan sembako senilai Rp2.213 miliar. Kepada masyarakat di sekitar kantor pusat sampai dengan Agustus 2021, total nominal Rp149.250 juta. Kepada masyarakat di 384 titik, dengan nominal Rp5m865 miliar pada 2-4 Agustus 2021.

Bantuan takjil dan makanan sehat bagi anak di pengungsian akibat bencana senilai Rp345 juta di 235 titik sepanjang 2021.

Selain itu, perseroan juga turut memberikan bantuan kepada karyawan sebanyak 30.210 paket sembako yang berasal dari dana Koperasi FIFGROUP setara dengan Rp5.893 miliar. Sehingga total rangkaian penyaluran sembako selama masa pandemi adalah sebanyak 115.197 paket sembako dengan nominal setara Rp23.853 miliar.

Sejak pandemi berlangsung tahun 2020 lalu, berbagai program telah dilakukan oleh PT Federal International Finance (FIFGROUP), khususnya dalam bidang kesehatan masyarakat seperti pemberian paket sembako, ventilator, alat pelindung diri (APD), program vaksin gotong royong serta sentra vaksin di berbagai tempat.

Total untuk penyaluran paket sembako, FIFGROUP telah menyalurkan sebanyak 115.197 paket atau senilai Rp23.853 miliar menyusul penyaluran sebanyak 29.325 paket sembako di 384 titik senilai Rp5.865 miliar. (red)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru