Jumat, 22 November 2024

Meriahkan HUT TNI Ke-76, Altar 89 Gelar Baksos dan Vaksinasi di Makoyonif RK 136/TS

- Kamis, 14 Oktober 2021 06:00 WIB
Meriahkan HUT TNI Ke-76, Altar 89 Gelar Baksos dan Vaksinasi di Makoyonif RK 136/TS

digtara.com – Alumni Akademi Angkatan Bersenjata (AKABRI) 1989 atau yang dikenal dengan Altar 89 menggelar bakti sosial (Baksos) untuk masyarakat Kota Batam, acara di gelar di Makoyonif RK 136/TS Jalan Trans Barelang, Tembesi, Sagulung, Batam, Rabu (13/10/2021).

Baca Juga:

Pada kesempatan tersebut Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin, SIP, MM, (Ketua Altar 89 Daerah Sumbagut) menyerahkan Baksos berupa pembagian sembako serta vaksinasi massal Covid-19 yang mengangkat tema Pengabdian 33 Tahun TNI-Polri Altar 89, Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh.

“Sebanyak 18.000 paket sembako dibagikan untuk masyarakat di wilayah Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) yakni Riau, Kepulauan Riau (Kepri), Sumatera Utara, dan Sumatera Barat yang secara khusus terdampak pandemi Covid-19. Vaksinasi sebanyak 12.000 dosis vaksin jenis Sinovac dan Astra Zeneca,” ucap Pangdam.

Pangdam I/BB juga mengatakan, dampak pandemi Covid-19 masih terasa hingga saat ini di tengah masyarakat. Altar 89 berkomitmen untuk terus bergerak membantu meringankan beban masyarakat melalui pembagian sembako ini.

“Kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang ke-76. “Semoga kegiatan positif seperti ini dapat terus menerus dilakukan dan berkesinambungan ke depannya”, pungkasnya.

Kegiatan dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Turut hadir dalam acara, Dandim 0316/Batam, Kapolresta Barelang, Wakil Gubernur Kepri, Wakil Wali Kota Batam, Danyonif RK 136/TS serta pejabat terkait lainnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru