Sabtu, 19 April 2025

Tidak Jadi di Asrama Haji Medan, 212 PMI  Ilegal Dipindahkan ke Dua Lokasi Berbeda

- Senin, 15 Agustus 2022 09:40 WIB
Tidak Jadi di Asrama Haji Medan, 212 PMI  Ilegal Dipindahkan ke Dua Lokasi Berbeda

digtara.com – Sebanyak 212 calon PMI diduga ilegal yang gagal berangkat ke Kamboja semula bakal ditempatkan di Asrama Haji Medan. Namun akhirnya Polda Sumut dan Pemprovsu menempatkannya di dua lokasi berbeda.

Baca Juga:

Adapun dua lokasi tersebut berada di LPMP Jalan Bunga Raya No.96, Asam Kumbang, Kecamatan Medan Selayang, dan di BPSDM Jalan Ngalengko No.1, Perintis, Kecamatan Medan Timur.

” 212 PMI itu mereka sudah dipindahkan ke 2 lokasi yang lebih representatif yang telah berkoordinasi dengan Gubernur Sumut,” ucap Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Hadi Wahyudi, Senin (15/08/2022).
.
Untuk di gedung LPMP ada 100 calon PMI asal Jakarta yang ditempatkan, sedangkan 112 di gedung BPSDM berasal dari berbagai daerah di Indonesia.

“Dari malam pengungkapan itu penyidik Ditreskrimum Polda Sumut sudah berkoordinasi dengan rekan-rekan yang ada di Polda Metro Jaya untuk melakukan penyelidikan terkait perusahaan yang mengirimkan atau menampung atau memberangkatkan mereka ke Kamboja,” ucapnya lagi.

Sebelumnya, 212 calon PMI yang diduga ilegal dibawa ke Polda Sumut setelah diamankan dari Bandara Kualanamu, Deliserdang, Jumat (12/08/2022) malam.

Kabid Humas Polda Sumatera Utara, Kombes Hadi Wahyudi mengatakan awalnya pihaknya mendapat informasi dari pihak imigrasi Kualanamu terkait adanya keberangkatan ke luar negeri yang tidak terdaftar.

“Ditreskrimum Polda Sumut bekerja sama dengan Dinas Ketenagakerjaan dan Imigrasi dan BP3MI menemukan 212 diduga PMI Ilegal yang hendak berangkat menuju Kamboja dari kualanamu Deliserdang,” ucapnya kepada wartawan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Dua Orang Hilang dan Satu PMI Ilegal Asal NTT Tewas saat Perahu Tenggelam di Malaysia

Dua Orang Hilang dan Satu PMI Ilegal Asal NTT Tewas saat Perahu Tenggelam di Malaysia

Satu Lagi PMI Ilegal Asal Manggarai Timur Meninggal di Malaysia, Total Jadi 66 Orang

Satu Lagi PMI Ilegal Asal Manggarai Timur Meninggal di Malaysia, Total Jadi 66 Orang

Diduga Direkrut oleh Mafia, Belasan Calon PMI Ilegal Asal NTT Ditangkap Polisi di Blitar

Diduga Direkrut oleh Mafia, Belasan Calon PMI Ilegal Asal NTT Ditangkap Polisi di Blitar

Lagi, Dua Jenazah PMI Ilegal Tiba di NTT

Lagi, Dua Jenazah PMI Ilegal Tiba di NTT

PMI Ilegal Asal NTT Meninggal di Malaysia kembali Bertambah

PMI Ilegal Asal NTT Meninggal di Malaysia kembali Bertambah

Cegah Kasus PMI Ilegal, Ratusan Warga di Amfoang-Kupang Dibekali Masalah Trafficking

Cegah Kasus PMI Ilegal, Ratusan Warga di Amfoang-Kupang Dibekali Masalah Trafficking

Komentar
Berita Terbaru