Senin, 23 Desember 2024

Warga Medan Tembak Teman Berburu Babi di Langkat, Pelaku Punya Izin Kepemilikan Senjata Api Dari Perbakin

Hendra Mulya - Minggu, 11 September 2022 10:50 WIB
Warga Medan Tembak Teman Berburu Babi di Langkat, Pelaku Punya Izin Kepemilikan Senjata Api Dari Perbakin

digtara.com – Subakti Kodenda MBA (67), warga Jalan Talaud, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan mengaku tidak sengaja tembak teman sendiri saat berburu babi hutan di Dusun Sampan Getek, Desa Kwala Musam, Kecamatan Batang Serangan, Sabtu (10/9/22). Senjata api yang ia gunakan ternyata memiliki izin dari Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin).

Baca Juga:

Kanit Reskrim Polsek Padang Tualang, Ipda Adi Arifin, SH mengungkapkan hal tersebut melalui pesan singkat, Minggu (11/9/22).

Hal itu ia ketahui setelah melakukan penyelidikan. Kepemilikan senjata api tersebut digunakannya untuk berburu.

“Izinnya ada dan sah. Saat ini kita masih mendalami kasus ini dan pelaku juga masih ditahan di Polsek Padang Tualang guna penyelidikan,” ujarnya.

Sementara, jasad korban telah dibawa ke rumah sakit Bhayangkara Medan untuk kepentingan otopsi. “Kita masih menunggu hasil otopsi dari pihak dokter rumah sakit Bhayangkara untuk penyelidikan selanjutnya,” bebernya.

Diberitakan sebelumnya, dikira seekor babi hutan, seorang warga Rehna Sitepu (35), warga Dusun Sukaramai Kilang, Desa Telaga Sait, Kecamatan Sei Lepan, Kabupaten Langkat tewas tertembak temannya sendiri di Dusun Sampan Getek, Desa Kwala Musam, Kecamatan Batang Serangan, Sabtu (10/9/22).

Kanit Reskrim Polsek Padang Tualang, Ipda Adi Arifin, SH, Minggu (11/9/22) mengatakan, kejadian bermula sekira pukul 17.00 WIB, saat itu pelaku Subakti Kodenda MBA (67), warga Jalan Talaud, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan yang merupakan teman berburu korban beserta 6 orang lainnya sedang melakukan pengintaian dan perburuan babi hutan di perladangan sawit masyarakat.

Baca: Dikira Babi, Warga Sei Lepan Langkat Tewas Ditembak Teman saat Berburu

Sementara korban Rehna bertugas melakukan pengintaian terhadap target seekor babi hutan. Tanpa disengaja, Subakti mengira bahwa Rehna adalah seekor babi hutan yang sedang mengendap.

Melihat hal itu, tanpa menunggu lama, Subakti langsung melepaskan tembakan ke arah Rehna menggunakan senjata api model senapan Merk Winchester Kaliber 308 versi komersial dengan peluru tajam 7,62 x 51 mm.

Setelah melepas tembakan, kemudian tim yang berburu melakukan pengecekan.

Tiba di lokasi, alangkah terkejutnya mereka, ternyata yang dikira hewan buruan adalah teman sendiri.

Mengetahui Rehna tertembak, salah satu dari tim berburu menghubungi pihak Polsek Polsek Padang Tualang untuk melaporkan kejadian tersebut.

Mendapat laporan penembakan itu, sekira pukul 18.00 WIB, Kapolsek Padang Tualang, AKP Sutrisno, SH beserta anggota dan Babinsa dari Koramil 10 Padang Tualang, Koptu Siswa Pamuja, langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan evakuasi korban.

“Saat ini pelaku penembakan beserta barang buktinya sudah kita amankan di Mapolsek Padang Tualang untuk pemeriksaan lebih lanjut. Sedangkan untuk izin kepemilikan senjata api ada, namun kita tetap terus melakukan proses hukum,” pungkasnya Adi.

Dijelaskannya, korban tewas akibat penembakan itu sekira pukul 21.00 WIB. Saat itu mereka sedang melakukan aktivitas perburuan babi hutan.

“Saat ini jenazah korban sudah dibawa ke rumah sakit Bhayangkara Medan untuk dilakukan autopsi,” bebernya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru