Kapolda Sumut Bersama Ketua Bhayangkari Melaksanakan Kunker di Polres Binjai
Setibanya Kapolda Sumut beserta Ketua Bhayangkari Sumatera Utara di polres Binjai dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja diterima langsung oleh forkopimda kota Binjai, kemudian menerima pengalungan bunga oleh TK Kemala Bhayangkari dan selanjutnya menerima jajar hormat dari personil polres Binjai.
Baca Juga:
Kapolda Sumut beserta Ketua Bhayangkari Sumatera Utara melaksanakan penanaman pohon penghijauan serta penaburan bibit ikan di kolam polres Binjai, pemberian bingkisan kepada anak didik tahfiz quran dan anak didik talentscoting polres binjai yang terdiri dari beberapa cabang olahraga seperti, boxing, tennis lapangan, volly dan bola kaki.
Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan tatap muka bapak Kapolda Sumut bersama forkopimda, tokoh agama dan tokoh etnis kota Binjai di ruangan kerja Kapolres Binjai AKBP Rio Alexander Panelewen, S.I.K.,
Selanjutnya Kapolda Sumut memberikan arahan dan bimbingan kepada personil Polres Binjai.
Memberikan semangat dan motivasi kepada seluruh personil Polres Binjai agar tetap semangat dalam melaksanakan tugas dengan selalu mencintai institusi kepolisian Republik Indonesia,
Berikan pesan terhadap jajaran Polres Binjai agar tetap berjalan lurus dalam melaksanakan tugas sesuai dengan perundang-undang yang berlaku bahwa polri merupakan pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat.
"Mengingatkan kepada seluruh personil agar dapat memberikan layanan terbaik terhadap warga masyarakat yang membutuhkan kehadiran polri dan yakinkan diri bahwa yang buruk akan dibalas dengan keburukan dan kebaikan akan pasti dibalas dengan kebaikan," pungkasnya.
Pada saat sesi tanya jawab bersama Kapolda Sumut, juga memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Kasat Samapta Polres Binjai AKP Gudo Siswoyo, S.Pd untuk berangkat melaksanakan ibadah umroh ke tanah suci dikarenakan tidak mau menerima setoran upeti dari bandar judi maupun bandar narkoba.
Adapun yang hadir disaat kunjungan kerja bapak Kapolda Sumut ke polres Binjai yaitu : Walikota Binjai Drs. H. Amir Hamzah M.A.P, Ketua DPRD Binjai H Noor Sri Syah Alam Putra ST, Dandim 0203/Lkt Letkol Arh Fx. Ibnu Hardiyanto S.E, Kapolres Binjai AKBP Rio Alexander Panelewen S.I.K., Ketua Bhayangkari cabang Binjai NY. Vois Alexander Panelewen, Danyonif 100/PS Letkol Inf Agus Muchtadi SE Mip, Danyon Arhanudse 11/WBY Letkol Arh. Agung Pujiantoro SH, Kajari Binjai diwakili oleh Kasi Pidum Andri Darma SH, MH, Ka BNN Binjai Ucok Ferry Sembiring MH, Waka Polres Binjai Kompol RD. Firman D., SH, MH, para PJU Polres Binjai, Kapolsek sejajaran dan personil polres binjai serta pengurus bhayangkari cabang binjai.