Wisatawan Aek Sijornih Tapsel Membludak, Jalinsum Macet 4 Kilometer
digtara.com – Tempat wisata Aek Sijornih di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), Kecamatan Sayur Matinggi, Kabupaten Tapanuli Selatan mengalami macet sepanjang 4 kilometer. Itu terjadi karena karena membludaknya wisatawan di Aek Sijornih.
Baca Juga:
Kemacetan tersebut membuat pengendara yang melintas baik dari arah Kota Medan maupun Kota Padang harus tertahan selama beberapa jam untuk melewati tempat wisata Aek Sijornih, Sabtu (7/5/2022).
Salah seorang sopir minibis Aek Mais trip Padangsidimpuan Panyabungan Madina, Harahap (32) menyebutkan, kemacetan tersebut membuat trio perjalanannya mengalami kerugian.
“Rugikalipun, setoran pun tak cukup. Gara-gara macet ini, cuma dapat satu trip, biasanya kita dua sampai tiga trip” ujar Harahap.
Harahap melanjutkan, kemacetan tersebut sejak dari Sumpang Tantom hingga Pasar Tolang Kecamatan Sayur Matinggi.
“Tak pernah Aek Sijorni macet seperti ini. Biasanya paling paling setengah jam saja kita sudah bebas dari macet,” kata Harahap.
Jali Siregar supir AKAP mini bus Family trip Kota Padangsidimpuan ke Panti Sumatera Barat juga mengeluhkan hal tersebut.
“Biasanya perjalanan dari Padangsidimpuan ke panti hanya 7 jam, kini karena macet visa sampe 11 jam,” ujar Jali Siregar.
wisatawan aek sijornih