Jumat, 22 November 2024

Gubsu Dukung DKSU Gelar Festival Seni Budaya Sumut

Redaksi - Rabu, 27 Februari 2019 09:43 WIB
Gubsu Dukung DKSU Gelar Festival Seni Budaya Sumut

digtara.com | MEDAN – Langkah Dewan Kesenian Sumatera Utara (DKSU) untuk menggelar event Festival Seni Budaya Sumut 2019, semakin terbuka lebar. Optimis akan terselenggara itu setelah mendapat respon positif dari Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi ketika Pengurus DKSU yang dikomandoi Baharuddin Saputra SH melakukan audensi, Rabu (27/2/2019).

Baca Juga:

Dalam pertemuan yang singkat, Ketua DKSU Baharuddin Saputra yang didampingi Sekretaris Idris Pasaribu, Kepala UPT Taman Budaya Sumut Deni Elpriansyah, SH mewakili Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Sumut, Wakil Sekretaris Fik Sagala, Bendahara II Terbit Tarigan, para Komite DKSU serta Panitia Pelaksana Festival Seni Budaya 2019, Jimmy Siahaan, Aslan Tambunan, johnny Siahaan Dan Popeye.

Gubernur menyambut baik untuk mendukung terselenggaranya event promosi seni dan budaya Sumut yang diprakarsai DKSU.

Gubernur Edy Rahmayadi menyampaikan, kemajuan pariwisata dan seni budaya menjadi salah satu visi dan misi ‘Sumut Bermartabat’ yang prioritas dalam meningkatkan kunjungan wisatawan.

Saat ini, jumlah wisatawan baik lokal dan mancanegara ke Sumut sebanyak 230 ribu akan ditargetkan selama kepemimpinan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dan Wakil Gubernur Musa Rajeck Shah menjadi 1 juta kunjungan wisatawan, sesuai Program Pariwisata Nasional.

Dalam mendorong pertumbuhan wisatawan ke Sumut itu, pemerintah mengakui tak akan mampu berjalan sendiri. Ia berharap, kontribusi dan peran DKSU untuk membantu pemerintah untuk mendorong kemajuan seni dan budaya Sumut.

“Saya berharap DKSU bisa membangkitkan kembali gelora kecintaan masyarakat terhadap seni dan budaya Sumut seperti sebelumnya,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua DKSU Baharuddin Saputra SH melaporkan kepada Gubernur selaku Ketua Dewan Pembina DKSU, dalam kepengurusan DKSU periode 2017 – 2022, akan menyelenggarakan event Festival Seni Sumut pada 19 – 24 Maret 2019.

“Bapak Gubernur kita harapkan membuka Festival Seni Budaya Sumut itu yang akan menampilkan berbagai event melibatkan berbagai cabang seni dan budaya yang ada di Sumut, ditampilkan oleh DKSU,” katanya.

Bahar, sapaan akrabnya, berharap support dari Gubernur beserta Wakil Gubernur untuk menyukseskan event Festival Seni Sumut 2019.

“Tanpa dukungan Gubernur sebagai Ketua Dewan Pembina DKSU, kegiatan ini tak berjalan sesuai harapkan Gubernur untuk mendorong kemajuan seni, budaya dan pariwisata Sumut,” jelasnya. (rel)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru