Samsung Galaxy A32 Mulai Dipasarkan, Ini Harga dan Spesifikasinya
digtara.com – Samsung resmi merilis Galaxy A32 di Indonesia. Ponsel yang menyasar konsumen bawah hingga menengah ini dijual dengan harga yang lumayan kompetitif.
Baca Juga:
Mengutip suara.com – jaringan digtara.com – Samsung Indonesia menawarkan Galaxy A32 dalam dua varian sesuai besaran memori.
Harga Galaxy A32 dengan RAM 6 GB dan ROM 128, adalah Rp 3,6 juta. Sementra yang memiliki RAM 8 GB dan ROM 128 GB dibanderol Rp 3,8 juta.
Samsung Galaxy A32 sudah dijual perdana di Indonesia pada 17 Maret melalui Lazada.
Selain A32, Samsung juga meluncurkan 2 serie A lainnya yaknia A52 dan A72. Ketiganya dibedakan dengan layarnya.
Untuk ukuran layarnya, Galaxy A32 memiliki layar 6,4 inci, Galaxy A52 6,5 inci, dan Galaxy A72 6,7 inci.
Selain itu juga beberaoa spesifikasi yang membuat ketiga ponsel ini berbeda harga.
Berikut spesifikasi Galaxy A32 di Indonesia:
- Layar
Samsung Galaxy A32 hadir dengan layar Super AMOLED 6,4 inci dan refresh rate 90Hz. Resolusi layar berukuran FHD+ dengan tampilan Infinity-U Display untuk penempatan kamera selfie. Layar ponsel juga dilapisi Corning Gorilla Glass 5.
- Kamera
Samsung Galaxy A32 mengusung teknologi quad-camera yang terdiri dari kamera utama 64 MP, kamera ultra wide 8 MP, kamera depth sensor 5 MP, dan lensa makro 5 MP. Sementara kamera selfie beresolusi 20MP. - Prosesor
Samsung Galaxy A32 didukung prosesor MediaTek Helio G80 dan dilengkapi dengan varian RAM/ROM 6 GB + 128 GB dan 8 GB + 128 GB. - Fitur lain
Galaxy A32 hadir dengan kapasitas baterai 5.000 mAh. Sementara fitur lain yang juga dihadirkan yakni sensor fingerprint dalam layar, NFC, hingga slot memori eksternal mencapai 1TB.