Sabtu, 23 November 2024

Kurangi Pengangguran, Google Berikan Donasi Rp 14 M untuk Indonesia

Arie - Rabu, 18 November 2020 14:20 WIB
Kurangi Pengangguran, Google Berikan Donasi Rp 14 M untuk Indonesia

digtara.com – Raksasa teknologi Amerika Serikat (AS) Google melalui organisasi filantropinya, Google.org, mengumumkan donasinya untuk Indonesia sebesar US$1 juta atau sekitar Rp14 miliar untuk mengurangi pengangguran usia muda. Google Berikan Donasi

Baca Juga:

“Kami mengumumkan hibah sebesar US$2 juta (Rp28 miliar) untuk program ASEAN Youth Emploment guna memerangi pengangguran di Tanah Air. Indonesia separuhnya (Rp14 miliar),” kata Managing Director Google Indonesia, Randy Jusuf, saat gelaran Google for Indonesia 2020, Rabu (18/11/2020).

The ASEAN Foundation yang memiliki program tersebut akan memberikan pelatihan keterampilan dan bantuan mencari pekerjaan, yang tentunya akan meningkatkan kemampuan anak muda.

Program jangka dua tahun ini akan menjangkau 5.200 anak muda yang hampir separuhnya perempuan.

“Tenaga kerja yang memiliki keterampilan digital diprediksi akan menyumbang lebih dari Rp4,4 triliun untuk PDB Indonesia hingga tahun 2030. Ini akan berperan penting untuk pemulihan ekonomi dan ketahanan bisnis,” ungkap Randy.

Baca: XL Axiata Ajak Masyarakat Donasi Smartphone dan Dana untuk Terdampak Covid-19

Sejak 2015, program Grow with Google telah melatih lebih dari 1,7 juta pemilik UMKM, termasuk 200 ribu selama pandemi Covid-19.

“Melalui hibah Google.org, kami ingin melakukan lebih banyak untuk mendukung anak muda yang rentan,” paparnya.

Tak hanya itu, Google juga melakukan investasi sebesar US$10 juta atau Rp140,8 miliar melalui Kiva, guna menyediakan pinjaman untuk UMKM di Tanah Air.

“Melalui kemitraan dengan Kiva, kami memberikan modal kepada para penyedia layanan keuangan untuk menyediakan pinjaman kepada UMKM yang terdampak Covid-19,” jelas dia.

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Kurangi Pengangguran, Google Berikan Donasi Rp 14 M untuk Indonesia

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Data BPS, 408 Ribu Orang Pengangguran di Sumut

Data BPS, 408 Ribu Orang Pengangguran di Sumut

Bertambah Jumlah Pengangguran Perempuan di NTT

Bertambah Jumlah Pengangguran Perempuan di NTT

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Komentar
Berita Terbaru