Tanaman Bonsai Banyak Diburu Saat Pandemi
digtara.com – Di masa pandemi Covid-19, banyak orang menyalurkan hobinya untuk mengisi waktu luang, atau sekedar menambah aktivitas di rumah. Tanaman Bonsai Banyak Diburu Saat Pandemi
Baca Juga:
Diantara kegiatan yang bisa dilakukan adalah memelihara tanaman hias bonsai.
Salah seorang Pengusaha tanaman hias, Daniel, mengatakan, selama pandemi, bonsai saat ini banyak diburu oleh para pencintanya.
“Semakin ramai pembeli dimasa pandemi ini. Lagian kalau bonsai inikan enggak suntuk kita, ada yang kita ikat ada yang kita gunting, ada yang kita pangkas,” ucapnya kepada digtara.com, Minggu (2/8/2020) Sore.
Pemilik usaha Nathi flores di Jalan Adam Malik, Kecamatan Medan Barat ini menjelaskan, memilih tanaman bonsai lantaran tanaman ini mudah dirawat.
Baca: Serba Online di Tengah Pandemi, Penjualan Kartu Paket Internet Justru Menurun
“Bonsai ini sebetulnya paling mudah perawatannya. Makanya kan zaman pandemi ini orang banyak gila bonsai,” tuturnya.
Teknik tertentu
Ia menyebutkan, ada beberapa teknik untuk perawatan tanaman hias ini, mulai dari tahan pengerokan batang, bongkar akar dan sebagainya.
Baca: Tanaman Eucalyptus Diprediksi Mampu Jadi Penawar Virus Covid-19
“Sebetulnya merawat tanaman ini kan seni, makanya tiap orangkan beda-beda keseniannya,” tambahnya.
Daniel mengaku, pecinta tanamam ini beragam, dari kalangan anak muda, sampai kalangan orang tua, serta kalangan menengah keatas.
Harga jualnya juga bervariasi, mulai dari Rp 500ribu sampai puluhan juta rupiah.
“Mulai usia 25 tahunan sampe 60 tahun. Kelas ekonominya ya dari mulai menengah ke atas. Harga kisaran mulai dari Rp500 sampai tak terhingga,” katanya.
Selain untuk dijual, Daniel juga menyewakan tanaman bonsai miliknya untuk dijadikan hiasan di acara-acara tertentu.
“Bonsainya ini disewakan juga. Biasanya perpaket, tergantung permintaan. Biasanya itu acara event, pernikahan dan yang lainlah,” pungkasnya.
Dikutip dari laman Wikipedia, Bonsai adalah tanaman atau pohon yang dikerdilkan di dalam pot dangkal dengan tujuan membuat miniatur dari bentuk asli pohon besar yang sudah tua di alam bebas.
Baca: Ternyata Ada 13 WNI Yang Ikut Berhaji di Tengah Pandemi Covid-19
Secara bahasa, Bonsai berasal dari dua kata yaitu Bon (pot) dan Sai (penanaman). Istilah bonsai juga dipakai untuk seni tradisional Jepang dalam pemeliharaan tanaman atau pohon dalam pot dangkal.
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel YoutubeDigtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.
Tanaman Bonsai Banyak Diburu Saat Pandemi