Kamis, 18 April 2024

Ladies ! Begini Cara Merawat Rambut Lepek

- Minggu, 22 November 2020 06:41 WIB
Ladies ! Begini Cara Merawat Rambut Lepek

digtara.com – Bagi para kaum hawa atau ladies yang suka kesal dengan rambut lepek yang terlihat tak menarik. Jangan diatasi dengan terlalu sering keramas ya, sebab bisa membuat minyak alami pada rambut hilang. Begini, cara merawat rambut lepek ya ladies!.

Baca Juga:

Terdapat 4 cara yang bisa kamu terapkan untuk mengatasi rambutmu yang sering lepek usai seharian beraktivitas penuh dengan keringat.

Dilansir dari Boldsky, ini 4 cara merawat rambutmu yang mudah lepek dan berminyak.

1. Jangan sering menyentuh rambut

Penyebab rambut berminyak juga dipicu oleh sering atau tidaknya kamu menyentuh rambut. Sering menyentuh rambut membuat minyak pada jari-jari tangan berpindah ke rambut sehingga menyebabkannya rambut jadi mudah berminyak.

2. Pakai kondisioner hanya di ujung rambut

Jangan pakai kondisioner di kulit kepala. Pakailah kondisioner hanya pada ujung rambut saja. Kalau kondisioner sampe menyentuh kulit kepala, maka membuat rambutmu jadi lebih mudah lepek.

3. Cobalah dry shampoo

Produk rambut satu ini berguna untuk menjaga rambut tetap terlihat fresh meski tidak mencuci rambut. Tentu ini menjadi kabar baik bagi pemilik rambut berminyak agar tak perlu mencuci rambut setiap hari.

4. Menyisir rambut dengan benar

Cara menyisir juga menentukan rambut menjadi lepek atau tidak. Jika teknik menyisir yang dilakukan tepat maka dapat membantu mendistribusikan minyak dari kulit kepala ke seluruh rambut sehingga rambut jadi tak lepek.

[AS]

 

https://www.youtube.com/watch?v=WryX9qqghHs

 

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV.
Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru