Selasa, 29 April 2025

Mobil Listrik SERES 3 Tampil di PEVS 2025, Dibanderol Mulai Rp 300 Jutaan

Arie - Selasa, 29 April 2025 17:40 WIB
Mobil Listrik SERES 3 Tampil di PEVS 2025, Dibanderol Mulai Rp 300 Jutaan
ist
SERES E3

digtara.com - PT Sokonindo Automobile memperluas lini kendaraan listriknya di pasar Indonesia dengan meluncurkan SERES 3.

Baca Juga:

Pelucuran dilakukan dalam ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2025 yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.

SERES 3 merupakan SUV listrik berbasis baterai (BEV) yang mengusung baterai berkapasitas 54 kWh, mampu menempuh jarak hingga 412 km berdasarkan standar pengujian NEDC.

Untuk pengisian daya cepat, mobil ini dapat diisi dari 20% hingga 80% hanya dalam waktu 40 menit.

"Kami memahami kebutuhan masyarakat urban dan profesional modern yang mencari kendaraan ramah lingkungan sekaligus mendukung gaya hidup dinamis," ujar Alexander Barus, perwakilan dari PT Sokonindo Automobile di lokasi peluncuran.

Secara global, model ini dikenal dengan nama SERES E3 dan telah dipasarkan di berbagai negara.

Masuk ke pasar Indonesia, PT Sokonindo memastikan tidak ada perubahan baik dari segi desain maupun fitur.

"Desain dan fitur SERES 3 tetap sama seperti versi global karena sudah sesuai dengan karakteristik konsumen Indonesia," jelas Ichsan Aria Putra, Product Training PT Sokonindo Automobile.

Di pasar nasional, SERES 3 akan bersaing dengan sejumlah SUV listrik yang telah lebih dulu hadir, seperti Neta X, BYD Atto 3, dan Geely X5.

Mobil ini tersedia dalam empat pilihan warna: hitam, abu-abu, putih, dan merah, dengan harga estimasi antara Rp 370 juta hingga Rp 398 juta.

Meski demikian, harga resmi akan diumumkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 yang dijadwalkan berlangsung pada bulan Juli mendatang.

"Harga resmi akan kami umumkan di GIIAS. Saat itu juga akan dilakukan penyerahan unit kepada konsumen yang sudah melakukan pemesanan," tutup Ichsan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Berprestasi, Sejumlah Perwira dan Anggota Polres Rote Ndao Dapat Penghargaan

Berprestasi, Sejumlah Perwira dan Anggota Polres Rote Ndao Dapat Penghargaan

ANTAM UBS Kompak Turun Hari Ini, Cek Harga Emas di Pegadaian Selasa 29 April 2025

ANTAM UBS Kompak Turun Hari Ini, Cek Harga Emas di Pegadaian Selasa 29 April 2025

Huawei & Chery Bikin Mobil Listrik, Harga Rp538 Juta Bisa Tempuh 1.600 KM

Huawei & Chery Bikin Mobil Listrik, Harga Rp538 Juta Bisa Tempuh 1.600 KM

Daftar Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Awal Pekan Senin 28 April 2025

Daftar Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Awal Pekan Senin 28 April 2025

ANTAM dan UBS Turun Tajam, Cek Harga Emas di Gerai Pegadaian Hari Ini Minggu 27 April 2025

ANTAM dan UBS Turun Tajam, Cek Harga Emas di Gerai Pegadaian Hari Ini Minggu 27 April 2025

Cek Harga Emas di Gerai Pegadaian Hari Ini Sabtu 26 April 2025, ANTAM dan UBS Kompak Naik

Cek Harga Emas di Gerai Pegadaian Hari Ini Sabtu 26 April 2025, ANTAM dan UBS Kompak Naik

Komentar
Berita Terbaru