Addio Inter, Romelu Lukaku Sudah di Stamford Bridge

digtara.com – Usai sudah kisah indah Inter Milan dan Romelu Lukaku setelah musim 2020/2021 meraih Scudetto. Pemain asal Belgia itu kembali diboyong Chelsea setelah menawarkan uang sekitar 115 juta euro kepada La Benemata.
Baca Juga:
Berdasarkan laporan Sky Sport, Lukaku terbang ke London dan menuju Stanford Bridge dengan menyewa jet pribadi. Pria berusia 28 tahun itu mengenakan kaus polos putih dan jeans biru muda.
Marco Bovicelli, yang meliput langsung di bandara, juga menyodorkan pertanyaan kepada Lukaku terkait fans. Lukaku pun menjawab bahwa dalam waktu dekat bakal ada ucapan.
“Saya akan mengirim pesan dalam beberapa hari,” kata Lukaku sambil berjalan melewati pintu masuk bandara.
Chelsea sebelumnya mengajukan tawaran senilai 100 juta euro plus Marcos Alonso kepada Inter. Tawaran tersebut ditolak mentah-mentah oleh Inter, yang cuma mau menerima uang sebesar 130 juta euro.
Negosiasi kemudian menemui titik terang. Inter setuju di biaya transfer 115 juta euro atau sekitar Rp1,95 triliun. Dengan nilai segitu, Lukaku merupakan pemain termahal yang pernah didatangkan Chelsea.
Jumlah tersebut melewati biaya pembelian Kai Havertz, yang musim lalu diboyong Chelsea dari Bayer Leverkusen seharga 80 juta euro atau Rp1,3 triliun.
Harga striker Belgia itu melonjak jauh ketimbang tujuh tahun lalu ketika Chelsea melepasnya ke Everton dengan harga 33 juta euro atau setara dengan Rp558 miliar.
Romelu Lukaku pernah berseragam Chelsea pada 2011-2014. Dia kemudian dilepas karena dianggap masih terlalu muda dan belum bertaji.
Striker bongsor itu malah bersinar selepas meninggalkan Stamford Bridge. Dia mampu membuat 210 gol, yang ditorehkannya di West Bromwich Albion, Everton, Manchester United, dan Inter Milan.

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur
