Lima dari Delapan Tahanan yang Kabur dari Polsek Medan Area Ditangkap
digtara.com – Polsek Medan Area, akhirnya berhasil mengamankan 5 dari 8 orang tahanan yang melarikan diri. Lima dari Delapan Tahanan yang Kabur dari Polsek Medan Area Ditangkap
Baca Juga:
Kapolsek Medan Area, Kompol Faidir Chaniago menjelaskan, saat ini pihaknya sudah mengamankan 5 orang tahanan.
“Oh iya, udah dapat satu lagi ya. Lima ya (tahanan yang diamankan),” katanya saat dikonfirmasi digtara.com, Sabtu (8/8/2020) siang.
Namun, ia belum mau membeberkan nama-nama tersangka yang sudah diamankan.
“Kalau bisa ditangkap dululah, nanti kita berita, biar bagus juga ya kan,” ucapnya.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Medan Area, Iptu Jhon Panjaitan menyebutkan, bahwa sudah ada dua yang ditangkap dalam proses pengejaran selama dua hari.
Baca: Tahanan Polsek Medan Area Kabur Karena Ruang Tahanan Kelebihan Kapasitas
“Sisa tiga orang lagi,” cetusnya singkat.
Sebelumnya diberitakan, delapan orang tahanan sel Polsek Medan Area, melarikan diri melalui dinding, Jumat dini hari kemarin.
Kapolsek menjelaskan, kejadian sekitar pukul 05.00 Wib, mereka kabur melalui dinding sel dan berlari melalui pintu depan Polsek Medan Area.
Baca: Tahanan Polsek Medan Area Kabur Karena Ruang Tahanan Kelebihan Kapasitas
“Kaburnya melalui pintu depan. Mereka membobol dinding, jadi yang lari ini semua yang badannya kecil-kecil,†ungkapnya.
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel YoutubeDigtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.