Kamis, 17 April 2025

Temukan Ketenangan dalam Hijrahnya, Ini Tiga Surah pertama Yang Dihafal Ruben Onsu Sejak Nyatakan Muallaf

Arie - Rabu, 09 April 2025 11:37 WIB
Temukan Ketenangan dalam Hijrahnya, Ini Tiga Surah pertama Yang Dihafal Ruben Onsu Sejak Nyatakan Muallaf
net
Ruben Onsu.

digtara.com - Baru-baru ini, presenter dan pengusaha Ruben Onsu mengumumkan keputusannya untuk menjadi mualaf.

Baca Juga:

Proses keislamannya dibimbing oleh Usman bin Yahya dan Kartika Putri.

Ruben terlihat sungguh-sungguh dalam menjalani hijrahnya. Setelah mengikrarkan syahadat, ia langsung mempelajari Islam dengan tekun.

Mantan suami Sarwendah itu mengungkapkan bahwa keputusannya beragama Islam datang setelah merasakan ketenangan batin yang sulit diungkapkan dengan kata-kata.

Ia bahkan merasakan perubahan positif sejak pertama kali berwudhu, yang memberinya perasaan segar dan damai.

Hal itu mendorongnya untuk semakin giat mempelajari tata cara ibadah dalam Islam.

Ruben mengaku telah menghafal tiga surat pendek dalam Al-Qur'an, yaitu Al-Falaq, An-Nas, dan Al-Fatihah.

Meski demikian, ia menyadari pentingnya memiliki guru yang dapat membimbingnya secara langsung.

"Aku ingin mencari guru dulu, mungkin bisa tanya Habib untuk rekomendasi," ujarnya.

Ruben menegaskan bahwa ia tidak ingin belajar asal-asalan, melainkan benar-benar memahami ajaran Islam dengan baik.

Sebelum mengumumkan keislamannya melalui Instagram @ruben_onsu, Ruben mengaku mengalami pengalaman spiritual.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Ivan Gunawan Keceplosan di Acara Brownis, Ruben Onsu Mualaf?

Ivan Gunawan Keceplosan di Acara Brownis, Ruben Onsu Mualaf?

Ruben Onsu Gugat Cerai Sarwendah, Nafkah Bulanan Bikin Gagal Fokus

Ruben Onsu Gugat Cerai Sarwendah, Nafkah Bulanan Bikin Gagal Fokus

Tiba-tiba Pingsan, Ruben Onsu  Dilarikan ke RS Saat Sedang Kerja

Tiba-tiba Pingsan, Ruben Onsu Dilarikan ke RS Saat Sedang Kerja

Sudah Pikirkan Kematian, Ruben Onsu Temui Sahabat Lamanya

Sudah Pikirkan Kematian, Ruben Onsu Temui Sahabat Lamanya

Gugatan Ruben Onsu Ditolak MA, Merk Geprek Bensu Gagal Dimilikinya

Gugatan Ruben Onsu Ditolak MA, Merk Geprek Bensu Gagal Dimilikinya

Komentar
Berita Terbaru