Jumat, 29 Maret 2024

Artis FTV Ridho Ilahi Ditangkap karena Miliki Narkoba

Arie - Senin, 29 Juni 2020 05:11 WIB
Artis FTV Ridho Ilahi Ditangkap karena Miliki Narkoba

digtara.com – Polisi menangkap artis FTV Ridho Ilahi terkait dugaan penyalahgunaan narkotika. Dalam penangkapan ini polisi mengamankan sejumlah sabu. Artis FTV Ridho Ilahi Ditangkap

Baca Juga:

“Ada barang bukti sabu,” kata Kapolres Jakarta Barat Kombes Audie S Latuheru saat dikonfirmasi wartawan, Senin (29/6/2020).

Hal senada diungkap oleh Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Kompol Ronaldo Maradona Siregar. Hanya saja, Ronaldo belum merinci berapa banyak sabu yang disita polisi.

“Saat dilakukan penggeledahan anggota kami menemukan Narkoba yang diduga jenis sabu,” kata Ronaldo.

Ronaldo mengatakan, Ridho Ilahi ditangkap di rumahnya di kawasan Cibubur pada Sabtu (27/6/2020) malam. Saat ini Ridho Ilahi masih menjalani pemeriksaan di Polres Metro Jakbar.

“Nanti ya masih diperiksa,” imbuh Ronaldo.

Sementara Kanit 1 Narkoba Polres Metro Jakbar AKP Arif Purnama Oktora mengatakan bahwa pihaknya menangkap Ridho Ilahi atas informasi masyarakat yang terpercaya.

Baca Juga: Didepan BNN Deddy Corbuzier Ngaku Pakai Narkoba

“Kami dapat info adanya penyalahgunaan narkoba di rumah tersebut dan setelah diamankan kami juga baru mengetahui kalau itu adalah RI,” kata Arif.

Ridho Ilahi merupakan artis FTV yang pernah membintangi sejumlah sinetron, salah satunya bertajuk “Suami Yang Tak Dianggap “.

Baca Juga: Penyelundupan Narkoba ke Medan Digagalkan, Polisi Tangkap Warga Aceh Timur

Saat ini dia masih diperiksa di Polres Metro Jakbar. Polisi masih mengembangkan kasus tersebut.

 

https://www.youtube.com/watch?v=jt3rI1U5K4A

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Artis FTV Ridho Ilahi Ditangkap karena Milik Narkoba

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru