Kabar Duka! Kanit Reskrim Polsek Delitua Iptu Imanuel Ginting Meninggal Dunia

digtara.com – Kabar duka menyelimuti Keluarga besar Kepolisian, khususnya Polrestabes Medan. Kanit Reskrim Polsek Delitua Iptu Imanuel Ginting meninggal dunia di RSUP Adam Malik Medan, Sabtu (8/8/2020) sore. Kabar Duka! Kanit Reskrim Polsek Delitua Iptu Imanuel Ginting Meninggal Dunia
Baca Juga:
Kapolsek Delitua, AKP Zulkifli Harahap, saat dikonfirmasi oleh wartawan membenarkan, meninggalnya salah seorang personil terbaiknya tersebut diakibatkan karena sakit stroke.
“Ya benar meninggal karena sakit stroke hari ini jam 15.30. Bukan karena Covid-19. Dia jantung dan stroke itu mendadak-mendadak, dirawat itu tadi pagi dan meninggal sorenya,” ungkapnya.
Ia menyebutkan, pihaknya merasa kehilangan perwira dengan segudang prestasi terutama dalam memberantas begal.
“Kami turut kehilangan yang sedalam-dalamnya dengan perwira kami yang berprestasi ini. Terutama dalam hal pemberantasan begal di wilayah kita. Beliau berprestasi dalam memimpin pengungkapan kasus pembegalan terhadap personel Brimob Polda Sumut, lalu terkait kasus curas dan curat di wilkum Delitua juga banyak yang telah terungkap,” katanya.
Baca: Gerebek Pesta Sabu, Tim Gabungan Bekuk Pelaku Begal dan Penyalahguna Narkoba
Zulkifli menjelaskan, bukan hanya pemberantasan kejahatan jalan raya saja, Almarhum Imanuel Ginting berprestasi juga dalam pengungkapan kasus narkotika.
“Kasus-kasus narkotika besar juga tak luput dalam pengungkapan kinerja beliau,” ungkapnya.
Ia menyampaikan, semasa menjabat, mendiang juga memiliki hubungan yang baik dengan awak media.
“Beliau juga dekat dengan teman-teman di media, berkoordinasi dengan baik dan ramah dan mudah senyum,” pungkas Zulkifli .
Saat ini, jenazah mendiang akan segera dibawa langsung ke kampung halamannya di Tanah Karo untuk segera dimakamkan.
“Saat ini lagi mau mengurus keberangkatan almarhum ke Tanahkaro,” tandasnya.
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel YoutubeDigtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.
Kabar Duka! Kanit Reskrim Polsek Delitua Iptu Imanuel Ginting Meninggal Dunia

Paslon Hamsiruddin Siregar - Purba Hasibuan Lakukan Pemeriksaan Kesehatan di RSUP H Adam Malik

Prabowo Dijadikan Tersangka dan Ditahan, Ini Kasusnya

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya
