Minggu, 08 September 2024

Klarifikasi Ustaz Abdul Somad (UAS) Terkait Video Dideportasi Imigrasi Singapura: Terkait ISIS atau Teroris?

Arie - Selasa, 17 Mei 2022 04:02 WIB
Klarifikasi Ustaz Abdul Somad (UAS) Terkait Video Dideportasi Imigrasi Singapura: Terkait ISIS atau Teroris?

digtara.com – UAS atau Ustaz Abdul Somad memberikan klarifikasi terkait dideportasi oleh imigrasi Singapura Senin 16 Mei 2022 kemarin sekitar pukul 13.30 WIB.

Baca Juga:

Informasi itu awalnya dikabarkan oleh Twitter @marquez dengan status: Ustadz Abdul Somad ditahan di Imigrasi Singapura dan di deportasi ke Indonesia.

UAS ditahan di ruangan seperti jeruji besi berwarna putih, ukuran 1×2 meter.

Baca: Viral! Video Ustaz Abdul Somad (UAS) Dikabarkan Dideportasi Imigrasi Singapura

Terkait hal ini, UAS pun memberikan klarifikasi terkait kebenaran kabar ini.

Melalui satu video Youtube @HAI GUYS OFFICIAL UAS memberikan jawaban.

Dalam video itu UAS menjelaskan bahwa kedatangannya ke Singapura melalui Batam via Pelabuhan Feri Tanah Merah Singapura.

Baca: Walau Dibully, UAS Tak Pernah Menyesal Dukung Prabowo Subianto di Pilpres 2019

“Info bahwa saya dideportasi oleh Imigrasi Singapura itu betul, sohih bukan hoaks,” ujar UAS di video tersebut, Selasa (17/5/2022).

UAS menuturkan ia berangkat bersama sahabat dan keluarga beserta anak-anak.

Terkait ISIS atau Teroris?


Ketika ditanya apa tujuan ke Singapura, UAS menjelaskan ingin pergi liburan.

Namun, ia heran mengapa Imigrasi harus mendeportasinya dan semua keluarganya.

“Itukah mereka tak bisa menjelaskan, yang bisa menjelaskan Ambasador di Jakarta, apakah karena ISIS? karena teroris? padahal berkas saya lengkap,” ujar UAS menambahkan.

Baca: Ustaz Abdul Somad Tanggapi Soal Penistaan Agama dan Desakan Tangkap Dirinya

Selain itu, seorang petugas juga mempertanyakan tas bawaan yang rencananya ingin diserahkan ke seorang ustazah.

“Tas ini tas ustazah, tas keperluan bayi, maksud saya mau kasihkan tas itu, tapi petugas bilang tak boleh lewat, padahal orangnya di situ,” kata UAS.

Selanjutnya, petugas mempertanyakan dengan siapa saja ia datang. UAS menjawab datang dengan teman-teman dan istrinya.

Akhirnya semua rombongan tersebut harus dideportasi ke Batam.

UAS di tahan cukup lama dalam satu ruangan. Ia kembali ke Indonesia lewat Batam sekitar pukul 18.00 WIB.

Unggahan yang ditonton puluhan ribu kali itu seperti biasa mendapat respons dari warganet di kolom komentar.

Netizen buru Akun Imigrasi Singapura

Banyak netizen yang mencari saat ini akun media sosial kedubes Singapura.

“Akun kedubes Singapore mana, suruh jelasin siapa yang memberi pesanan,” tulis akun @jetsilvers.

“Gak bisa banyak komentar, kita tunggu klarifikasi resmi tuan guru UAS di tgl 17 Mei, mudah-mudahan tuan guru UAS selalu dalam lindungan Allah SWT Aamiin.” tulis netizen.

“Kenapa ustadz?,” tulis @ikhnnarya diakun UAS.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Klarifikasi Ustaz Abdul Somad (UAS) Terkait Video Dideportasi Imigrasi Singapura: Terkait ISIS atau Teroris?

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Bikin Penasaran! Ternyata Ustaz Abdul Somad (UAS) Dukung Pasangan Capres Ini pada Pilpres 2024

Bikin Penasaran! Ternyata Ustaz Abdul Somad (UAS) Dukung Pasangan Capres Ini pada Pilpres 2024

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Komentar
Berita Terbaru