Perdana Menteri Lebanon Hassan Diab Mengundurkan Diri
digtara.com – Perdana Menteri Lebanon, Hassan Diab, mengumumkan pengunduran diri pemerintahnya pada Senin (10/8/2020). Dia mengatakan, ledakan mengerikan yang menghancurkan Beirut dan memicu kemarahan publik adalah hasil dari korupsi yang endemik. Perdana Menteri Lebanon Hassan Diab Mengundurkan Diri
Baca Juga:
Melansir Reuters, menurut pihak berwenang, ledakan pada 4 Agustus di gudang pelabuhan yang menyimpan lebih dari 2.000 ton amonium nitrat.
Ledakan tersebut menewaskan sedikitnya 163 orang, melukai lebih dari 6.000 orang dan menghancurkan sebagian besar ibu kota Mediterania.
Ledakan ini semakin memperparah kehancuran politik dan ekonomi di negara itu selama berbulan-bulan.
Pengunduran diri disampaikan langsung Perdana Menteri Hassan Diab dalam pidato seperti yang dikutip Reuters.
“Hari ini kami mengikuti keinginan rakyat dalam tuntutan mereka. Untuk meminta pertanggungjawaban mereka yang bertanggungjawab atas bencana yang telah bersembunyi selama tujuh tahun,” katanya.
Baca: Ledakan Besar Hantam Lebanon, Puluhan Meninggal, Ribuan Luka
Dia menyalahkan bencana itu pada korupsi endemik dan mengatakan mereka yang bertanggung jawab harus malu karena tindakan mereka telah menyebabkan bencana “tak terlukiskan”.
“Saya katakan sebelumnya bahwa korupsi berakar di setiap tuas negara, tetapi saya telah menemukan bahwa korupsi lebih besar daripada negara,” katanya.
Sementara itu, langkah Diab ini dinilai juga semakin menjerumuskan politik Lebanon ke dalam kekacauan dan selanjutnya dapat menghambat pembicaraan yang sudah macet dengan Dana Moneter Internasional (IMF) tentang rencana penyelamatan keuangan.
Pembicaraan, yang digulirkan pada Mei lalu, ditunda karena kelambanan reformasi dan perselisihan antara pemerintah, bank dan politisi mengenai skala kerugian finansial yang besar.
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.
Perdana Menteri Lebanon Hassan Diab Mengundurkan Diri