Rabu Pagi, Lalu Lintas di Medan Terpantau Ramai
Digtara.com | MEDAN – Kondisi arus lalu lintas pada Rabu (4/9/2019) pagi dibeberapa ruas jalan dan persimpangan di Kota Medan terlihat ramai pengendara.
Baca Juga:
Berdasarkan pantuan disejumlah ruas jalan di setiap persimpangan, termasuk Jalan Sisingamangaraja-Jalan Sederhana, dan Jalan Turi-Jalan Sisingamangaraja-Jalan Pelangi. Namun kepadatan terlihat di Jalan Brigjen Katamso.
Satuan Kepolisian Lalu lintas tampak berjaga dan mengatur arus kendaraan untuk mengurai kemacetan yang terjadi di lokasi tersebut.
“Kepada pengguna kendaraan, kami mengimbau selalu berhati-hati dalam kendaraan dan selalu mematuhi peraturan lalu lintas,” ucap Bripka Tarigan
Sementara, jalan lain yang ramai pengendara, di antaranya Jalan HM. Joni, Jalan Gedung Arca, Jalan Bahagia By Pass, Jalan Bakti, Jalan Alfalah, Jalan STM dan Jalan Tritura.
Begitu juga di depan SMP Negeri 2 Medan, Jalan Avros, Jalan Karya Jaya, Jalan AH. Nasution simpang Johor dan Jalan Jamin Ginting.