Jumat, 22 November 2024

Ketua Bhayangkari Baharkam Polri : Mari Ringankan Beban Warga Korban Banjir

Irwansyah Putra Nasution - Minggu, 05 Januari 2020 05:30 WIB
Ketua Bhayangkari Baharkam Polri : Mari Ringankan Beban Warga Korban Banjir

Digtara.com | JAKARTA – Ketua Bhayangkari PG 03 Baharkam Polri, Evi Agus Andrianto mengajak dermawan dan masyarakat lainnya untuk membantu meringankan beban korban banjir yang terjadi di Indonesia khususnya Jabodetabek dan Labuhanbatu Utara.

Baca Juga:

Bantuan yang diberikan bisa dalam bentuk sembako, obat-obatan hingga bahan material untuk perbaikan rumah yang rusak. “Semakin banyak bantuan khususnya material maka dapat meringankan beban mereka. Sesama manusia itu kan harus saling tolong menolong,” kata Evi Agus Andrianto, Minggu (5/1/2020).

Bhayangkari Baharkam Polri bersama Ketua Umum Bhayangkari Fitri Idham Aziz didampingi Evi Agus Andrianto menyalurkan bantuan logistik berupa mie instan, beras, minyak, biskuit dan air mineral sebanyak 600 paket kepada warga korban banjir di Rawa Buaya, Jakarta Barat, sebagai lokasi berdampak paling parah dari terjangan banjir.

“Kami berharap dapat sedikiti meringankan beban. Dan kami berdoa agar banjir segera teratasi dan masyarakat bisa beraktifitas kembali,” ucap Evi.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, korban tewas dari bencana banjir Jabodetabek terus bertambah, kini korban jiwa mencapai 60 orang dan mengungsikan ribuan jiwa.

(Put)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Irwansyah Putra Nasution
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru