Kapolsek Percut Seituan Terjun Langsung Tertibkan Lalu lintas
digtara.com | MEDAN – Polsek Percut Sei Tuan gelar sosialisasi berlalulintas kepada pengguna jalan khususnya pengendara sepeda motor, Senin (14/1/2019).
Baca Juga:
Target sosialisasi yang langsung dipimpin Kapolsek Percut Seituan Kompol Faidil Zikri ini menyasar pengendara yang tidak tertib dalam berlalulintas di jalan Letda Sujono Medan.
Sejumlah pengendara yang kedapatan melanggar ketertiban berlalulintas diberi peringatan.
Salah satu pengendara yang diamankan karena kedapatan melawan arus lalulintas. Selain melawan arus lalulintas, pengendara pria yang berboncengan dengan seorang wanita ini juga tidak mengenakan helm.
Meski bersalah, namun Kapolsek Percut Sei Tuan tetap melayaninya dengan ramah dan senyum.
“Kita peringatkan warga yang bersalah dengan senyum dan ramah. Menegur seorang pengguna jalan yang melawan arus lalu lintas sambil menyampaikan pesan Kamtibmas agar mematuhi peraturan lalu lintas demi Kamseltibcarlantas,” kata Kapolsek Percut Sei Tuan, Kompol Faidil Zikri.
Faidil juga menyampaikan pesan kepada warga agar tidak mudah terpengaruh berita hoax yang dapat merugikan diri sendiri.
“Warga jangan percaya dengan berita hoax,” jelasnya.