Jumat, 19 April 2024

Benarkah Makan Mi Instant Bisa Memicu Kanker?

Arie - Rabu, 24 Juni 2020 08:25 WIB
Benarkah Makan Mi Instant Bisa Memicu Kanker?

digtara.com – Akibat terlalu banyak makan mi instan, seorang pria di Bogor mengaku divonis dokter tak bisa lagi mengonsumsi produk makanan itu selamanya. Dikatakan ia mengalami radang kerongkongan dan khawatir berkembang menjadi kanker bila pola makannya tidak dijaga. Makan Mi Instant Bisa Memicu Kanker

Baca Juga:

“Berhenti total makan mi sejak kena radang kerongkongan itu. Sejak dibilang sama dokter supaya berhenti, karena kalau diteruskan saya bisa kena kanker kerongkongan,” kata pria berinisial T (32), Selasa (23/6/2020).

Diketahui selain gemar mengonsumsi mi instan, T juga rutin mengonsumsi makanan pedas dan asam, makanan ringan (kripik), kopi, dan soda. Hal ini dilakukan T selama bertahun-tahun, dari tahun 2008 hingga 2020.

Malangnya, nasi sudah menjadi bubur. Kerongkongan dan lambungnya tiba-tiba terasa panas seperti terbakar dan ia mengalami muntah darah sebanyak dua kali.

Menurut ahli pencernaan dari Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Prof Dr dr Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, pola makan tidak sehat yang dilakukan T, seperti mengonsumsi mi instan, kopi, soda, dan makanan pedas bila dilakukan secara berlebihan bisa menyebabkan gastroesophageal reflux (GERD). GERD merupakan munculnya rasa terbakar di dada akibat naiknya asam lambung ke kerongkongan.

“GERD dapat menyebabkan berbagai komplikasi. Hal ini terjadi karena asam lambung atau isi lambung yang naik dapat menyebabkan luka pada dinding dalam kerongkongan. Awalnya hanya perlukaan, luka yang terjadi bisa makin luas dan bisa menyebabkan penyempitan dari kerongkongan bawah,” jelas Prof Ari kepda detikcom, Rabu (24/6/2020).

“Bahkan, GERD dapat menyebabkan perubahan struktur dari dinding dalam kerongkongan dan menyebabkan terjadinya penyakit barrett’s (penyakit saluran pencernaan bagian atas) yang merupakan lesi prakanker,” pungkasnya. [detik]

 

https://www.youtube.com/watch?v=0KAztfugKB4

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Benarkah Makan Mi Instant Bisa Memicu Kanker?

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru