Jumat, 29 Maret 2024

Work From Home, Begini Cara Berolahraganya…

- Sabtu, 28 Maret 2020 06:46 WIB
Work From Home, Begini Cara Berolahraganya…

digtara.com – Pihak pemerintah meminta agar perusahaan-perusahaan membuat kebijakan agar karyawannya bisa bekerja dari rumah.

Baca Juga:

Hal ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona COVID-19 yang sangat cepat.

Tapi, jangan sampai kebijakan Work From Home (WFH) ini membuat Anda malas bergerak. Godaan untuk leyeh-leyeh atau terlelap di tempat tidur selalu terlihat lebih menarik.

Karena itu, Anda tetap harus berolahraga agar terhindar dari penyakit. Perlu diingat, virus dapat terjadi dengan mudah karena daya tahan tubuh menurun.

Olahraga adalah salah satu cara untuk menjaga atau meningkatkan daya tahan tubuh tersebut agar virus tidak bisa menginfeksi. Olahraga pun masih bisa dilakukan dalam ruangan.

Banyak sekali gerakan latihan atau workout yang bisa Anda lakukan di dalam rumah saat hujan turun. Dikutip dari berbagai sumber, seperti menshealth dan health, berikut gerakan yang bisa Anda lakukan.

Senam
Ini adalah olahraga yang bisa Anda lakukan sendiri di rumah. Terlebih dengan adanya internet, Anda dapat dengan mudah menemukan video yang bisa memandu untuk senam.

Anda pun bebas memilih jenis senam yang ingin dilakukan. Mulai dari aerobik, yoga, hingga pilates.

Burpees
Burpees adalah salah satu gerakan yang bisa dijadikan pilihan. Caranya cukup mudah. Mulailah dengan posisi berdiri kemudian jongkok dengan meletakkan tangan di dasar lantai.

Setelah itu, ambil posisi seperti ingin push up. Terakhir berdiri. Lakukan gerakan berulang-ulang paling tidak 15 kali dan lakukan sebanyak dua set.

Lompat tali
Olahraga yang satu ini sangat mudah dilakukan, bahkan di dalam rumah sekalipun. Anda hanya perlu memastikan tidak ada benda yang tersangkut pada saat mengayunkan tali.

Berlatih lompat tali bisa dilakukan paling tidak 10 menit saja. Walaupun kelihatannya sepele, lompat tali ternyata membawa banyak manfaat untuk menjaga tubuh tetap bugar.

Banyak latihan kekuatan yang bisa mengeluarkan keringat seperti planks dan bertahan dalam posisi setengah berjongkok. Walau latihan ini terlihat kurang energik, tapi bisa membantu Anda tetap bugar.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru