Jumat, 22 November 2024

Selama Ramadan PWNU Sumut Tetap Gelar Kegiatan dengan Utamakan Prokes

Arie - Rabu, 21 April 2021 07:12 WIB
Selama Ramadan PWNU Sumut Tetap Gelar Kegiatan dengan Utamakan Prokes

digtara.com – Di tengah suasana belum berakhirnya pandemi covid-19 tahun 2021 ini, Pengurus Wilayah Nahdatul Ulama Sumatera Utara (PWNU Sumut) membatasi kegiatannya dibandingkan tahun-tahun sebelum munculnya pandemi covid-19 ini. Selama Ramadan PWNU Sumut

Baca Juga:

Hal ini diungkapkan Ketua PWNU Sumut H. Syahrial Tambunan, di sela-sela waktu menjelang salat tarawih di Masjid Djamaluddin UNUSU, Gaperta, Selasa 20 April 2021.

“Untuk tahun ini PWNU Sumut mengikuti arahan pemerintah agar membatasi kegiatan yang mengundang keramaian untuk mengurangi penyebaran virus korona,” kata Syahrial didampingi Wakil Ketua H. Marahalim Harahap dan H. Khairuddin Hutasuhut.

Ditambahkannya, PWNU fokus pada kegiatan-kegiatan ramadan di Masjid Djamaluddin UNUSU berupa menyediakan buka puasa terbatas bagi jamaah Masjid Djamaluddin, Univeritas Nahdatul Ulama Sumatera Utara (UNUSU), sholat tarawih beserta kultum rutin yang diisi para kiyai PWNU serta santunan anak yatim.

Sekretaris PWNU Sumut H. M. Hatta Siregar juga membenarkan bahwa PWNU tidak melaksanakan kegiatan yang mengundang keramaian.

Baca: Kepala BPKP Sumut Dikukuhkan, Gubernur Minta BPKP Kawal Pemprov Sumut

“PWNU melalui para kyai dari jajaran syuriyah mengisi tausyiah dan dialog Ramadan di radio Pemkab Deliserdang, memproduksi video-video tausyiah singkat dan dishare diberbagai media sosial PWNU, dan mengisi pengajian terbatas di berbagai instansi pemerintahan dan swasta dengan menerapkan protokol kesehatan,” ungkap Hatta.

PWNU Sumut memiliki  banyak ulama dan kyai yang tidak diragukan integritasnya

Hatta Siregar yang juga Wakil Rektor III UNUSU, mengatakan, bahwa PWNU Sumut memiliki banyak ulama dan kyai yang tidak diragukan integritas dan kapasitas keilmuannya, antara lain: Syekh
KH Mahmuddin Pasaribu, KH Abdul Baits Nasution, Syekh Usman Ahmad Siregar, KH Sutan Syahrir Dalimunthe al-Hafiz, KH Abdul Hamid Ritonga, KH Akhyar Nasution, KH Hamdan Yazid, Muallim Syafi’i Umar Lubis, KH Mhd Roihan Nasution, dan masih banyak lagi lainnya.

H. Abrar Dawud selaku Ketua Panitia Program Ramadan PWNU Sumut tahun 2021 ini juga menegaskan, bahwa PWNU Sumut sangat ketat menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran PBNU dan pemerintah. Di samping itu beragam kegiatan yang dipusatkan di UNUSU. Selain untuk meminimalisir penyebaran covid-19, juga karena UNUSU saat ini sedang berbenah membangun gedung rektorat dan sarana-prasarana perkuliahan.

Abrar yang juga Katib Syuriyah PWNU Sumut didampingi Syawaluddin Nasution Sekretaris Panitia, selanjutnya menegaskan agar warga NU tetap meningkatkan amal ibadahnya di bulan suci ini dengan senantiasa mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, cuci tangan, menjaga imunitas tubuh dan selalu berdoa agar terjaga dari bahaya virus korona.

“Semoga kita semua tetap sehat dan meraih takwa di bulan Ramadhan yang mulia dan suci ini,” pungkasnya.

https://www.youtube.com/watch?v=bQHVtnb0gjM

Selama Ramadan PWNU Sumut Tetap Gelar Kegiatan dengan Utamakan Prokes

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Dua Kelompok Mahasiswa Bentrok di Unimed, Situasi Sempat Mencekam, Kuliah Terancam Libur

Dua Kelompok Mahasiswa Bentrok di Unimed, Situasi Sempat Mencekam, Kuliah Terancam Libur

Muhammadiyah Mulai Puasa Hari Ini, Begini Tanggapan Menag Yaqut Soal Beda Awal Ramadan

Muhammadiyah Mulai Puasa Hari Ini, Begini Tanggapan Menag Yaqut Soal Beda Awal Ramadan

Lengkap! Jadwal Imsak Selama Ramadan 2024 di Medan

Lengkap! Jadwal Imsak Selama Ramadan 2024 di Medan

Hari Ini Pemerintah Gelar Sidang Isbat Penentuan Awal Ramadan 1445 H

Hari Ini Pemerintah Gelar Sidang Isbat Penentuan Awal Ramadan 1445 H

Seribuan Warga Medan Ikuti Pawai Obor Sambut Bulan Ramadan 1445 H

Seribuan Warga Medan Ikuti Pawai Obor Sambut Bulan Ramadan 1445 H

Begini Cara Cek Jadwal Imsakiyah Ramadan 2024

Begini Cara Cek Jadwal Imsakiyah Ramadan 2024

Komentar
Berita Terbaru