Jumat, 14 Maret 2025

PT NSHE dan Sinohydro Salurkan Bantuan Sosial Didua Desa dan Satu Kelurahan di Tapsel

Amir Hamzah Harahap - Senin, 28 November 2022 10:09 WIB
PT NSHE dan Sinohydro Salurkan Bantuan Sosial Didua Desa dan Satu Kelurahan di Tapsel

digtara.com – Proyek Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Batangtoru yang saat ini sedang di kerjakan oleh pengembang PT North Sumatera Hydro Energy yang bekerjasama dengan Sinohydro Corporation Limited selaku kontraktor utama pelaksana pembangunan PLTA Batangtoru beri bantuan ke sejumlah masyarakat yang berada di dalam lingkar PLTA Batangtoru di Tapanuli Selatan (Tapsel).  PT NSHE Salurkan Bantuan 

Baca Juga:

“Penyerahan alat masak ini, bertujuan untuk membantu kepentingan umum masyarakat,” jelas perwakilan PLTA Batangtoru, yakni Supervisor Bidang Sosial PT NSHE, Jamal Harahap, usai menyerahkan bantuan, Senin (28/11/2022) pagi di Sipirok, Tapsel.

Jamal menjelaskan, adapun yang menjadi desa sasaran penyerahan bantuan adalah berada Desa Luat Lombang dan Aek Batang Paya, Kecamatan Sipirok. Beserta, Kelurahan Pasar Sempurna, Kecamatan Marancar.

Baca: Polisi Tetapkan Dua Tersangka Kasus Video Viral Pelajar Tendang Lansia di Tapsel

Sedangkan pihaknya menyerahkan bantuan berupa alat perlengkapan masak. Misalnya, tungku bulat besar 4 buah, tungku bulat kecil 1 buah, tungku persegi panjang 1 buah, drum biru penampung air 2 buah, tong sampah 1 Set, dan pot bunga 5 buah.

Ia berharap, kiranya kegiatan ini mampu mempererat hubungan silaturrahmi antara masyarakat dan perusahaan pengembang pembangunan PLTA Batangtoru. Menurut Jamal, pihaknya sangat memerlukan dukungan dari masyarakat agar pembangunan PLTA Batangtoru cepat selesai.

“Sambut rekanannya Winnora dari Sinohydro, besar harapan perusahaan bantuan ini dapat bermanfaat buat semua masyarakat yang menerimanya. Kegiatan penyaluran bantuan hari ini, berjalan lancar dan masyarakat cukup antusias mengikutinya,”

Saat menyerahkan bantuan, Jamal tidak sendiri. Turut mendampinginya antara lain, perwakilan Sinohydro, Winnora Pasaribu, dan Supervisor Territorial Security PT NSHE, Saleh M Ritonga yang di terima langsung oleh Kepala Desa Luat Lombang Kecamatan Sipirok Bapak Muara Siregar.

Kepala Desa Luat Lombang mewakili masyarakat menyampaikan ucapan terimakasih kepada PLTA Batangtoru atas apa yang di berikan oleh perusahaan hari ini semoga bantuan kelengkapan masak untuk masyarakat umum ini dapat kami gunakan dengan baik.

Senada dengan hal itu Ketua BPD Desa Aek Batang Paya Kecamatan Sipirok Bapak Syabanuddin Siregar dan Abdul Jalil Ritonga Selaku anggota BPD Desa Aek Batang Paya Kec. Sipirok menyampaikan Apresiasi kepada Managemen PLTA Batangtoru,

“Kami Selaku masyarakat Desa Aek Batang Paya menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada managemen PLTA Batangtoru dalam hal ini PT North Sumatera Hydro Energy dan Sinohydro Corporate Limited dan memang perlengkapan masak untuk masyarakat umum ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat kami utamanya dalam kegiatan gotong royong seperti Pesta Pernikahan dan adanya musibah berdukacita” ujar Bapak Abdul Jalil Ritonga.

Kegiatan ini juga di ikuti oleh Babhinkamtibmas, Babinsa wilayah kecamatan sipirok Kabupaten Tapanuli Selatan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

PT NSHE dan Sinohydro Salurkan Bantuan Sosial Didua Desa dan Satu Kelurahan di Tapsel

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Gus Irawan - Jafar Syahbuddin: Ini Kemenangan Warga Tapsel

Gus Irawan - Jafar Syahbuddin: Ini Kemenangan Warga Tapsel

Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan

Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan

Besok, Debat Perdana Pilbup Tapsel 2024: Paman vs Keponakan

Besok, Debat Perdana Pilbup Tapsel 2024: Paman vs Keponakan

Oknum Camat dan Kades di Tapsel  Terjerat OTT Tim Saber Pungli Polda Sumut

Oknum Camat dan Kades di Tapsel Terjerat OTT Tim Saber Pungli Polda Sumut

Amblas Belasan Meter, Jalinsum di Batu Jomba Tapsel Putus Total

Amblas Belasan Meter, Jalinsum di Batu Jomba Tapsel Putus Total

KPU Tapsel Bertindak Diluar Aturan Soal Penggantian Calon Wakil Bupati

KPU Tapsel Bertindak Diluar Aturan Soal Penggantian Calon Wakil Bupati

Komentar
Berita Terbaru