Polres Binjai Selidiki Lokasi Judi Pelaku Pembunuh Driver Ojol
digtara.com – Polres Binjai akan menindaklanjuti penyelidikan terhadap lokasi judi tembak ikan di kawasan Kampung Tanjung, Kecamatan Binjai Kota. Lokasi itu diketahui menjadi tempat bermain pelaku pembunuhan driver ojek online (ojol) Binjai, Riki Dermawan (22).
Baca Juga:
Iwan Suranta Nainggolan (43), warga Jalan Anggrek, Gang Manis, Lingkungan II, Kelurahan Pahlawan, Kecamatan Binjai Utara tewas dibunuh oleh Riki di Jalan T Amir Hamzah, Gang Martini, Kota Binjai pada Jumat (19/3/21) lalu.
Kepada polisi, warga Jalan H Hasan, Kelurahan Limausunde, Kecamatan Binjai Barat, mengaku membunuh driver Ojol karena terlilit hutang akibat kalah bermain judi tembak ikan di kawasan Kampung Tanjung, tersebut.
“Kita akan tindak lanjuti lokasi judi tersebut dan akan langsung melakukan cek lokasi,” kata AKP Yayang Rizki saat dikonfirmasi digtara.com, Jumat (26/3/21).
Ketika ditanyai apakah ada tindakan untuk menutup lokasi judi tersebut, Yayang menjelaskan kalau pihaknya akan menindak arena permainan yang dijadikan ajang tempat perjudian.
“Nanti akan kita tindak bagi arena permainan yang dijadikan ajang tempat perjudian,” terangnya.
Diketahui, tersangka Riki nekat melakukan aksinya lantaran terlilit hutang sebesar 3 juta rupiah kepada temannya. Saat itu, tersangka memberikan jaminan sepeda motor Scoopy milik abangnya.
Uang 3 juta rupiah tersebut dijadikan tersangka modal untuk bermain judi tembak ikan di kawasan Kampung Tanjung, Kecamatan Binjai Kota.
Namun, uang tersebut habis, tersangka kalah bermain judi. Sementara abangnya terus mendesak dan meminta sepeda motor tersebut.
Karena bingung tidak memiliki uang untuk menebus sepeda motor yang digadaikannya, akhirnya timbul niat tersangka untuk melakukan aksi begal hingga membunuh korbannya.