Senin, 23 Desember 2024

Empat Sopir Bus di Langkat Positif Narkoba

Hendra Mulya - Senin, 10 Mei 2021 05:24 WIB
Empat Sopir Bus di Langkat Positif Narkoba

digtara.com – Empat dari 25 sopir bus yang dilakukan tes urine oleh Polres Langkat di Terminal Pasar 10 Kecamatan Hinai Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut) positif narkoba jenis sabu sabu. Empat Sopir Bus di Langkat Positif Narkoba

Baca Juga:

Hal ini diketahui saat Polres Langkat melalui Satuan Narkoba dan BNN Kabupaten Langkat menggelar tes urine di terminal tersebut, Senin (10/5/2021).

Paur Subbag Humas Polres Langkat, Aiptu Yasir Rahman mengatakan tes urine ini dilakukan untuk mencegah para pengemudi agar tidak ugal-ugalan di jalan akibat pengaruh narkotika.

“Pengaruh narkoba ini kan sangat berbahaya. Sementara mereka membawa banyak penumpang, ini kan bahaya bagi penumpang kalau mereka membawa bus ugal-ugalan,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Yasir, tes urine ini juga untuk memberikan himbauan kepada pengemudi agar selalu menjaga kesehatan serta mematuhi protokol kesehatan.

“Disamping tes urine, kita juga tetap menghimbau agar sopir selalu tetap mematuhi protokol kesehatan dan menerapkan 5 M,” ungkapnya.

Menurutnya, usai melakukan tes urine, kini keempat sopir yang positif mengkonsumsi narkoba jenis sabu-sabu telah diamankan di Satun Narkoba Polres Langkat guna penyelidikan lebih lanjut.

“Keempat sopir sudah kita amankan. Dan kini tengah menjalani proses lebih lanjut,” tandas Yasir.

[ya]

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Hendra Mulya
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru