Nunggu Pembeli Narkoba, Pria di Tebingtinggi Malah Diringkus Polisi
digtara.com – Seorang pemuda penyalahguna narkoba, Eko (40), berhasil ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Tebingtinggi. Nunggu Pembeli Narkoba
Baca Juga:
Warga jalan Tualang Bagelen Kota Tebingtinggi, ditangkap saat menunggu pembeli, di Jalan Meranti, Tebingtinggi, Kamis 20 Mei 2021, sekitar pukul 18:00 Wib.
Penangkapan ini dibenarkan Kasubag Humas AKP Josua Nainggolan, Rabu (26/5/2021).
Dari tangan pelaku petugas berhasil menemukan barang bukti 4 paket plastik klip transparan diduga sabu seberat 3.36 gram
Penangkapan ini bermula atas adanya informasi dari masyarakat. Kemudian, personel melakukan pengintaian dan melihat diduga pelaku sedang menunggu pembelinya.
Baca:
Usai Grebek Lokasi Narkoba dan Judi, BNN Langkat Limpahkan Kasus Perjudian ke Polsek Binjai
Ini Alasan Warga Bakar Barak Judi dan Narkoba di Langkat usai Digrebek BNN
Takut buruannya kabur, petugas langsung meringkus pelaku tanpa perlawanan.
“Pelaku mengakui barang haram sabu tersebut adalah miliknya, dan selanjutanya pelaku bersama barang bukti di boyong petugas ke Mapolres Tebingtinggi guna penyelidikan lebih lanjut,” ungkap Nainggolan.
Atas perbuatannya tersebut, pelaku dijerat dengan pasal 114 ayat (1) subs pasal 112 ayat (1) UU Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika.
“Ancaman hukuman diatas 5 tahun,” tutup AKP Josua Nainggolan.
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.
Nunggu Pembeli Narkoba, Pria di Tebingtinggi Malah Diringkus Polisi