Jumat, 22 November 2024

Tes Urine, Ronaldo Maradona Sebut Anji Positif Ganja

- Senin, 14 Juni 2021 05:33 WIB
Tes Urine, Ronaldo Maradona Sebut Anji Positif Ganja

digtara.com – Musisi Erdian Aji Prihartanto alias Anji sudah dipastikan positif ganja usai menjalani pemeriksaan urine, Senin (14/6/2021) pagi.

Baca Juga:

“Positif THC (tetrahydrocannabinol/ganja),” kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar saat dikonfirmasi.

Ronaldo Maradona menyebut pihaknya dua kali melakukan tes urine terhadap Anji. Pertama dilakukan saat Anji ditangkap di studionya, daerah Cibubur, Jakarta Timur.

“Protap habis penangkapan, anggota lakukan CU (Check Urine). Kalau untuk kepentingan pemeriksaan, pemberkasan, itu memang dari dokkes (Polri),” ujarnya.

Sebelumnya, jajaran Polres Jakarta Barat menangkap Anji di Cibubur, Jakarta Timur, Jumat (11/6). Dalam penangkapan ini, polisi menemukan ganja.

Anji saat ini masih menjalani pemeriksaan intensif di Polres Jakarta Barat. Polisi akan menyampaikan secara detail kasus hukum yang menjerat Anji tersebut.

“Kalau kami sudah dapatkan fakta-faktanya, nanti akan kami sampaikan dalam konpers. Apa-apa saja, dari mana, siapa-siapa saja yang terlibat, dan sebagainya itu nanti akan kami jawab. Kami mohon waktu karena ini baru saja kami ungkap,” kata Ronaldo. (cnnindonesia)

 

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru