Driver Ojol Korban Begal di Medan Dimakamkan di Kampung Halamannya
digtara.com – Jenazah driver Ojek Online (Ojol) korban begal, Zainal Abidin Silitonga (31), dimakamkan di kampung halamannya. Zainal tewas setelah dibegal di Jalan Ringroad, Medan Sunggal, Kamis (7/10/2021) dini hari.
Baca Juga:
Kakak kandung korban, Siska, saat ditemui digtara.com mengatakan, setelah dilakukan pemeriksaan medis di Rumah Sakit Bhayangkara Medan, korban langsung dibawa ke kampung melalui jalur darat.
“Ini masih nunggu dokter, katanya disuntik formalin dulu. Setelahnya baru jenazahnya nanti kita bawa langsung ke kampung, di Kecamatan Sipahutar, Kabupaten Tapanuli Utara,” katanya.
Baca: Sebelum Tewas Dibegal, Driver Ojol di Medan Sempat Update Status WA dan Janji Traktir Makan
Siska mengatakan, bahwa pihaknya sangat terkejut atas peristiwa yang menimpanya adiknya. Karena, menurutnya, selama ini adiknya baik-baik saja.
“Siapa tidak terkejut. Langsung saya ke rumah sakit ini, lemas saya terus,” ujarnya.
Baca: Gagal Begal Pelajar SMP, Dua Pria di NTT Babak Belur Dihajar Massa
Sampai detik ini ia belum tau bagaimana kronologi meninggal adik bungsunya ini secara pasti.
Korban perampokan atau tidak, karena sampai saat ini belum ada keterangan dari pihak kepolisian secara resmi.
“Kami belum tahu semua gimana kronologisnya. Penyebabnya juga belum bisa kita pastikan, dia korban begal atau bukan,” jelasnya. [mag-04]
Driver Ojol Korban Begal di Medan Dimakamkan di Kampung Halamannya