Rabu, 04 Desember 2024

Terungkap! Ini Motif Pria di Kupang Tebas Kepala Rekannya hingga Putus

Imanuel Lodja - Selasa, 30 Januari 2024 10:00 WIB
Terungkap! Ini Motif Pria di Kupang Tebas Kepala Rekannya hingga Putus
istimewa
Terungkap! Ini Motif Pria di Kupang Tebas Kepala Rekannya hingga Putus

digtara.com - Penyidik unit tindak pidana umum (Tipidum) Satuan Reskrim (Satreskrim) Polres Kupang menahan Set Taimenas alias Set (51) terkait tindak pidana pembunuhan terhadap Nahor Olin (50) di Desa Bokong, Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Jumat (26/1/2024) lalu.

Baca Juga:

Penahanan Set sebagai tersangka ini merupakan salah satu upaya penyidik Sat Reskrim Polres Kupang setelah melalui tahapan penyelidikan hingga gelar perkara sejak Set ditangkap dan dibawa ke Mako Polres Kupang pasca membunuh Nahor Olin yang adalah tetangganya sendiri.

Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata melalui Kasat Reskrim Polres Kupang Iptu Elpidus Kono Feka yang dikonfirmasi Selasa (30/1/2024) membenarkan penahanan tersebut.

Ia menyebutkan kalau penahanan yang dilakukan penyidik Reskrim Polres Kupang sebagai tindak lanjut dari upaya penangkapan yang dilakukan sebelumnya.

"Kita lakukan penahanan selama 20 hari kedepan sambil menunggu proses hukum lebih lanjut," ujarnya.

Penahanan terhadap Set sesuai dengan surat perintah penahanan nomor : SP.Han/ 04 / I /2024/Reskrim Polres Kupang, Set ditahan sejak Minggu (28/1/2024) di Rutan Polres Kupang.

Sebagai tersangka, Set dijerat pasal 338 KUHP dengan ancaman pidana 15 tahun penjara.

Dari pemeriksaan terhadap tersangka Set terungkap kalau tersangka membacok korban dengan parang karena tersangka sakit hati terhadap perilaku korban.

Tersangka menyebutkan kalau korban sering mabuk miras dan jika sudah mabuk miras maka korban sering mengeluarkan kata-kata kotor baik terhadap pria dan kaum wanita.

Set (51), petani yang juga warga RT 007/RW 004, Desa Bokong, Kecamatan Taebenu. Kabupaten Kupang, NTT menganiaya rekannya Nahor Olin (50), warga Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang.

Set yang diduga mabuk minuman keras dan selama ini sering berbuat onar karena otak sedikit terganggu menebas leher korban Nahor hingga putus.

Nahor pun tewas dengan kepala putus. Peristiwa ini terjadi di rumah Katarina Taimenas - Adonis di RT 007/RW 004, Dusun II, Desa Bokong, Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polresta Kupang Kota Tertibkan Meriam Tradisional

Polresta Kupang Kota Tertibkan Meriam Tradisional

Kapolri Pantau Pengamanan Kunjungan Presiden RI ke Kupang

Kapolri Pantau Pengamanan Kunjungan Presiden RI ke Kupang

Miras dan Palak Warga, Empat Pemuda Diamankan Polisi

Miras dan Palak Warga, Empat Pemuda Diamankan Polisi

Polres Nagekeo Bekuk Pelaku Pembacokan Warga

Polres Nagekeo Bekuk Pelaku Pembacokan Warga

Bocah di Kabupaten TTU Ditemukan Tewas di Embung

Bocah di Kabupaten TTU Ditemukan Tewas di Embung

Empat TPS di Tiga Kabupaten di NTT Gelar PSU

Empat TPS di Tiga Kabupaten di NTT Gelar PSU

Komentar
Berita Terbaru