TKP Wira Kost Kupang: Belum Sebulan Nikah Dinas, Calon Istri Polisi Digerebek Sekamar dengan Suami Orang

digtara.com – AS alias Ayu (23), calon istri anggota polisi digerebek saat sekamar dengan SFT alias Smart (38), Sabtu (9/10/2021) siang.
Baca Juga:
AS diamankan dengan Smart di sebuah kamar di Wira Kost, samping Telaga Opa di belakang Flobamora Mall, Kelurahan Oebufu, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang.
Mereka digrebek oleh MAS alias Melani, istri sah dari Smart.
Baca: Dua Hari Menghilang, Petani di Kupang Ditemukan Meninggal di Kebun
Pada Sabtu (9/10/2021) pagi, Smart pamit kepada istrinya hendak ke Kabupaten Rote Ndao.
“Katanya mau urus kubur istri pertama di Rote Ndao. Suami saya (Smart) sempat kirim foto saat berada di atas kapal dan di pelabuhan Tenau,” tandas Melani saat ditemui di Mapolres Kupang Kota, Sabtu.
Ternyata Smart ke kamar kost di Wira Kost Kelurahan Oebufu dan Ayu sudah menanti.
Baca: Dua Hari Menghilang, Petani di Kupang Ditemukan Meninggal di Kebun
Keduanya berduaan sejak pagi hingga siang hari.
Melani yang sudah curiga dengan kelakuan suaminya kemudian ke Polres Kupang Kota melaporkan kejadian ini.
Ditemani anggota Polres Kupang Kota, Melani menggrebek Smart dan Ayu di kamar kost tersebut.
Sempat terjadi keributan antara Melani dibantu adiknya, dengan Ayu. Melani marah dan tidak terima dengan perilaku suaminya Smart yang berduaan dengan Ayu.
“Tadi lu (kamu) pamit ke Rote Ndao, nyata nya kamu berduaan dengan calon ibu Bhayangkari yang baru selesai nikah dinas,” ujar Melani di hadapan Smart dan Ayu.
Baca: HP Raib, Honorer di Sekretariat DPRD Kabupaten Kupang Lapor Polisi
Keduanya langsung diamankan polisi dan dibawa ke Polres Kupang Kota untuk proses hukum lebih lanjut.
Melani sendiri sudah muak dengan perbuatan suaminya.
“Dari satu tahun lalu suami saya ancam mau ceraikan saya karena dia marah ketika saya tuduh dia punya perempuan lain. Dugaan saya ternyata terbukti benar dan saya ingin cerai saja,” ujar Melani yang sedang hamil tua.
Baca: Tawuran Nyaris Pecah, Warga Kupang Saling Lapor Kasus Pengeroyokan dan Penganiayaan
Ayu baru saja selesai sidang BP4R di Polda NTT untuk menikah dengan Briptu MS, anggota Polri yang bertugas di Polda NTT pada 22 September 2021 lalu.
Briptu MS dan Ayu sedianya hendak menikah dalam waktu dekat.
Saat ini Briptu MS sedang ke Bali. Ayu sendiri baru menyelesaikan kuliahnya di Stikes CHMK Kupang.
Sementara Smart sudah menikah dengan Melani. Melani sendiri sedang hamil anak kedua dari pernikahan dengan Smart.
Saat ini, kandungan Melani berusia 8 bulan.
Smart sendiri sebelumnya sudah pernah menikah dan istri pertamanya meninggal di Kabupaten Rote Ndao sejak 10 tahun lalu.
Baca: Fakta Penikaman di ATM Kota Kupang, Dari Sandal Hingga Cinta Segitiga
Smart kemudian menikah lagi dengan Melani. Anak pertama mereka sudah berusia 4 tahun.
Melani mengaku kalau sudah satu tahun terakhir ini Smart menjalin hubungan dengan Ayu.
Baca: Polisi Bekuk Residivis Penikam Warga Kupang di ATM
Ia juga sudah pernah memperingatkan Ayu dan Smart namun tidak diindahkan.
“Saya pasrah cerai, daripada harus bertahan dengan suami saya yang nyata-nyata menjalin hubungan dengan perempuan lain,” ujar Melani pasrah.
TKP Wira Kost Kupang: Belum Sebulan Nikah Dinas, Calon Istri Polisi Digerebek Sekamar dengan Suami Orang

Sejumlah PJU Polda NTT dan Delapan Kapolres Dimutasi

Copot AKBP Fajar, Kapolri tunjuk AKBP Andrey Valentino jadi Kapolres Ngada

Puluhan Sepeda Motor Milik Anggota Polda NTT Terjaring Razia Internal Propam

Komisi III DPR RI Desak Mabes Polri Pecat Kapolres Ngada Non Aktif

Mantan Kapolres Ngada Terlibat Kasus Pidana, Polda NTT Minta Maaf dan Janji Akan Tegakkan Hukum
