Jumat, 20 September 2024

Temui Kabareskrim Polri Komjen Pol Agus Andrianto, UAH Curhat Sering Jadi Korban Fitnah

Arie - Jumat, 11 Juni 2021 11:20 WIB
Temui Kabareskrim Polri Komjen Pol Agus Andrianto, UAH Curhat Sering Jadi Korban Fitnah

digtara.com – Kabareskrim Polri Komjen Pol Agus Andrianto dan Ustadz Adi Hidayat (UAH) menggelar pertemuan hari ini. Pertemuan itu digelar di Kompleks Mabes Polri, Jakarta Selatan. UAH Curhat Sering Jadi Korban

Baca Juga:

UAH yang hadir bersama rombongan membahas sejumlah isu seperti dinamika sosial, hukum, kebangsaan dan cinta tanah air.

Dalam pertemuan yang berlangsung selama satu jam itu, UAH meyampaikan kepada Komjen Agus sering menjadi korban fitnah, khususnya di media sosial.

Baca: Kabareskrim Polri Beri Pengarahan Kapolda dan Direktur Jajaran Reserse

Dia berharap, fitnah yang terjadi di media sosial itu seharusnya dapat diredam dan ditindak oleh polisi.

“Saya rasa peran Bareskrim Polri sudah sangat besar dalam upaya mengawasi dan menertibkan banyaknya permasalahan sosial yang dapat berimbas ke masalah hukum. Dengan kinerja yang sangat profesional saat ini. Kami siap memberikan dukungan kepada Mabes Polri dalam rangka sosialisasi kebijakan Polri dalam hal membantu persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, baik melalui media dakwah dan pembinaan yang tepat sasaran,” ujar UAH dalam keterangan tertulis, Jumat (11/6/2021).

Baca: Kabareskrim Polri Ungkap Perkembangan Pengejaran Jozeph Paul Zhang

Menanggapi hal tersebut, Komjen Agus menegaskan, pihaknya terus bekerja dalam memberantas fitnah, hoax yang ada di media sosial.

Menurut jenderal bintang tiga itu, polisi juga sering menjadi korban fitnah.

“Padahal Polisi pasti bergerak dan bertindak berdasarkan objektivitas,” kata Komjen Agus.

Di tengah segala kisruh yang ada, kata Komjen Agus, negara memang perlu hadir untuk menjadi penengah yang arif.

“Tetapi di saat yang bersamaan, posisi negara juga jangan dihakimi dulu, dicurigai, dinyinyiri, dan seterusnya. Karena pada dasarnya yang mengikat kita semua adalah undang-undang dan koridor hukum yang berlaku. Kita patuh dan tunduk pada semua itu,” sambungnya.

Baca: Ingin Tampung Pelajar Palestina, Ustadz Adi Hidayat Siapkan Program Belajarnya

Komjen Agus kemudian mengajak semua pihak untuk saling bersinergi. Sehingga, apabila ada narasi negatif di media sosial dapat langsung diredam.

Dalam kesempatan itu, UAH bersama Komjen Agus kemudian mengajak kepada masyarakat agar bijak dalam menyampaikan kritik kepada pemerintah.

Temui Kabareskrim Polri Komjen Pol Agus Andrianto, UAH Curhat Sering Jadi Korban Fitnah

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru