4 Fakta Unik Istri Soekarno yang Sempat Jadi Youtuber

digtara.com – Sejumlah fakta unik istri Soekarno yang kelima yaitu Ratna Sari Dewi benar-benar mengejutkan. Istri Soekarno yang satu ini terkenal akan kecantikannya yang berasal dari Jepang. 4 Fakta Unik Istri Soekarno yang Sempat Jadi Youtuber
Baca Juga:
Nama aslinya Naoko Nemoto. Hingga kini, di usianya yang sudah senja, perempuan yang juga dikenal dengan nama Dewi Soekarno ini masih kerap dipuji kecantikannya.
Ia juga masih aktif berkarya di Youtube—sebuah hal yang jarang dilakukan oleh orang-orang seusianya. Seperti apa fakta menarik istri Soekarno yang satu ini? Simak sampai habis, ya!
1. Menikah di usia yang sangat muda
Ratna Sari Dewi mengenal Presiden Soekarno melalui seorang relasi ketika sang presiden berada di Hotel Imperial, Tokyo. Kala itu, usianya baru 19 tahun, sedangkan Soekarno 57 tahun.
Tiga tahun pertemuan itu, mereka menikah. Pernikahan pasangan ini dikaruniai seorang anak yang dinamai Kartika Sari Dewi Soekarno.
2. Meninggalkan Indonesia jelang runtuhnya kekuasaan Soekarno
Menjelang lengsernya sang Proklamator, Dewi hengkang untuk bermukim di Paris. Tahun 1983 ia sempat kembali lagi ke Jakarta, tetapi akhirnya kembali ke tanah kelahirannya, Jepang pada tahun 2008 dan menetap di Shibuya, Tokyo.
3. Kontroversial
Selain itu, pada tahun 1998 ia pernah berpose untuk sebuah foto berjudul Madame Syuga yang menampilkan foto tubuhnya setengah telanjang.
Dewi dikecam oleh masyarakat Indonesia meskipun buku itu hanya terbit di Jepang. Tapi, ia tak ambil pusing karena menganggap pose itu sebagai karya seni.
4. Punya channel Youtube sendiri
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Dewi Soekarno tetap produktif berkarya di usianya yang tak lagi muda. Ia bahkan punya channel Youtube sendiri bernama
– Lady. Dewi Channel di mana ia membahas banyak hal, mulai dari kuliner sampai kosmetik. Subscriber-nya juga sudah mencapai ratusan ribu!
Nah, itu dia fakta menarik istri Soekarno, Ratna Sari Dewi seperti dilansir dari suara.com—jaringan digtara.com.
[ya]Â 4 Fakta Unik Istri Soekarno yang Sempat Jadi Youtuber

Dua Pelaku Pelemparan Mobil Youtuber di Malaka-NTT Minta Maaf dan Dapat Pembinaan, Polisi Segera Pulangkan

Mobil Traveler Dilempar Warga, Polres Malaka Tangkap Dua Pemuda

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya
