Senin, 23 Desember 2024

Pasca Hujan Abu Vulkanik, Petugas Gabungan Bersihkan Rumah Warga

- Rabu, 03 Maret 2021 05:31 WIB
Pasca Hujan Abu Vulkanik, Petugas Gabungan Bersihkan Rumah Warga

digtara.com – Pasca erupsi Gunung Sinabung sejauh 5.000 meter membuat beberapa desa terkena dampak hujan abu vulkanik, kini sudah mulai dilakukan pembersihan, Rabu (3/3/2021). Pasca Hujan Abu Vulkanik, Petugas Gabungan Bersihkan Rumah Warga

Baca Juga:

Kalaksa BPBD Karo, Natanail Perangin-angin mengatakan petugas gabungan dari TNI-Polri, pemadam kebakaran, BPBD Karo dan Muspika mulai melakukan pembersihan kepada desa yang terkena dampak dari abu vulkanik.

“Kami dari tadi malam sampai pagi ini mulai melakukan pembersihan kepada desa-desa yang terkena dampak dari abu vulkanik,” ujarnya kepada digtara.com melalui sambungan telepon.

Dikatakannya, pembersihan yang dilakukan petugas terbantu akibat hujan yang mengguyur kawasan tersebut sejak semalam.

Selain itu, erupsi yang sempat terjadi pagi tadi tidak sampai ke pemukiman warga, karena tinggi kolom cukup rendah.

“Ya semalam kebetulan hujan di beberapa desa, sehingga kami terbantu akibat hujan tersebut. Selanjutnya kami akan melakukan pembersihan terhadap desa-desa yang tidak terkena hujan,” ucapnya.

Dampak dari abu vulkanik itu membuat 4 Kecamatan diantaranya 50 desa di Kabupaten Karo terkena dampak dari erupsi Gunung Sinabung tersebut.

“Ada 4 kecamatan yang sudah kita lakukan pembersihan yakni Kecamatan Tiganderket, Kecamatan Kutabuluh, Kecamatan Tiga Binanga, Kecamatan Laubaleng. Untuk desanya, kami hitung ada sekitar 50 desa lah,” katanya.

Ia menghimbau agar masyarakat tidak masuk ke zona merah Sinabung. Warga terdampak abu vulkanik dihimbau mengurangi aktifitas di luar dan tetap memakai masker.

[ya]  Pasca Hujan Abu Vulkanik, Petugas Gabungan Bersihkan Rumah Warga

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru