Sabtu, 15 Maret 2025

Kapolres Sergai Terus Sosialisasikan PPKM Mikro dan Himbauan Larangan Mudik

- Kamis, 06 Mei 2021 02:46 WIB
Kapolres Sergai Terus Sosialisasikan PPKM Mikro dan Himbauan Larangan Mudik

digtara.com – Kapolres Serdang Bedagai (Sergai), AKBP Robin Simatupang SH MHum terus mensosialisasikan PPKM Mikro dan Himbauan Larangan Mudik bagi masyarakat. Hal itu dilakukannya guna memutus penyebaran covid-19 di Kabupaten Sergai.

Baca Juga:

“Polda Sumut akan mengadakan Ops Ketupat Toba 2021 yang bertujuan sebagai penyekatan bagi masyarakat yang akan mudik pada hari raya Idul Fitri 1442 H. Kita juga sudah melakukan pemetaan penyekatan pada pintu masuk maupun keluar Kabupaten Sergai. Oleh sebab itu saya harap masyarakat dapat mematuhi anjuran pemerintah agar tidak mudik,” tegas Kapolres Sergai di Kantor Camat Tanjung Beringin, Rabu (5/5/2021) pagi.

Dikatakan Robin, jika dirinya berharap masyarakat dapat mendukung Program Pemerintah dalam memerangi pandemi covid-19 sehingga tercapai visi misi Bapak Presiden ‘Masyarakat Sehat Ekonomi Meningkat’.

“Bagi masyarakat yang melaksanakan ibadah diharapkan dapat tetap mematuhi protokol kesehatan. Semoga dengan usaha yang kita lakukan dapat memutus penyebaran covid-19 di Kabupaten Sergai,” tandas orang nomor satu di Mapolres Sergai ini.

Sementara Bupati Sergai H Darma Wijaya dalam arahannya mengatakan jika Kabupaten Sergai mengalami peningkatan dalam penyebaran covid-19.

“Awalnya Kabupaten Sergai masuk Zona Kuning dan sekarang sudah Zona Orange. Sudah banyak yang menjadi korban covid-19, oleh sebab itu saya harap masyarakat dapat selalu mematuhi protokol kesehatan. Selain itu saya harap juga untuk dilakukan penyekatan masyarakat saat masuk ke setiap desa,” ungkap Darma.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Sergai, AKBP Robin Simatupang SH MHum, Bupati Serdang Bedagai, H Darma Wijaya, Asisten I Kabupaten Sergai, Nina Deliana Hutabarat, Kabag Ops Polres Sergai, Kompol T Manurung, Camat Tanjung Beringin, Syafruddin, Para Kades Se-Kecamatan Tanjung Beringin, Para Kasat Polres Sergai, Kapolsek Tanjung Beringin, AKP M Napitupulu dan Para Kepala Seksi Camat Tanjung Beringin.

 

 

 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru