Minggu, 08 September 2024

Sebanyak 183.500 Dosis Vaksin Sinovac Tiba di Bandara Kualanamu

Irwansyah Putra Nasution - Jumat, 30 Juli 2021 11:27 WIB
Sebanyak 183.500 Dosis Vaksin Sinovac Tiba di Bandara Kualanamu

digtara.com – Sebanyak 10 coli vaksin Sinovac dengan rincian sebanyak 18.350 vial (183.500 dosis) menggunakan Pesawat Garuda GA-118 tiba di Bandara Internasional Kualanamu, Kabupaten Deliserdang, Jumat (30/7/2021). Sebanyak 183.500 Dosis Vaksin Sinovac Tiba di Bandara Kualanamu

Baca Juga:

Sebanyak 10 vaksin covid-19 tahap XXXVIII jenis Sinovac itu tiba di Terminal Cargo Bandara Kualanamu, Deliserdang, pukul 15.35 WIB.

Kasat Lantas Polresta Deliserdang, Kompol SL Widodo menerangkan kedatangan vaksin Sinovac tersebut turut dikawal personelnya bersama 9 personel Sat Brimob Polda Sumut, 2 personel Sat PJR Polda Sumut, 3 personel Sat Sabhara Polresta Deliserdang, seorang personel Sat Intelkam Polresta Deliserdang dan 4 personel Polsek Bandara Kualanamu.

Baca: 5.000 Vial Vaksin Moderna Asal AS Tiba di Kualanamu

“Setibanya di Terminal cargo, personel Brimob langsung melakukan pengamanan. Pukul 15.50 WIB, vaksin sudah di Gudang Cargo Bandara berikutnya oleh PT Trijaya Semesta Abadi (TSA) Cargo, atas nama Mariot Hutapea selaku ekspedisi pengiriman melakukan verifikasi kemasan vaksin dengan menscan barcode dalam kemasan kotak vaksin dan mengirimkan hasil verifikasi tersebut ke Kemenkes RI. Selanjutnya memasang GPS di dalam mobil box dan alat pengukur suhu agar bisa dipatau Kemenkes RI,” terang Widodo.

Baca: 270 Ribu Dosis Vaksin Sinovac Tiba di Bandara Kualanamu

Sekitar pukul 16.00 WIB, vaksin Sinovac itu dimuat ke dalam mobil boks bergerak dari Terminal Cargo dengan pengawalan dan pengamanan menggunakan delapan unit kendaraan menuju Gudang Vaksin Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumatera Utara (Sumut), Jalan HM Yamin, No.41 A, Medan.

“Selama giat kedatangan vaksin covid-19 tahap XXXVIII jenis Sinovac di Bandara Kualanamu berjalan aman, lancar dan terkendali,” ucap Widodo.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Irwansyah Putra Nasution
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru