Jumat, 22 November 2024

Kereta Api Siapkan 51.810 Tiket Arus Balik Lebaran di Sumut

Arie - Selasa, 03 Mei 2022 03:22 WIB
Kereta Api Siapkan 51.810 Tiket Arus Balik Lebaran di Sumut

digtara.com – Sebanyak 51.810 tiket kereta api disiapkan untuk arus balik penumpang lebaran di Sumatera Utara (Sumut).

Baca Juga:

Humas PT KAI Divre I Sumut, Mahendro Trang Bawono mengatakan, pihaknya akan memperpanjang pengoperasian dua KA Sribilah tambahan hingga 8 Mei 2022.

“Puncak arus balik penumpang KAI sendiri diprediksi terjadi 8 Mei 2022,” katanya, melansir Antara, Selasa (3/5/2022).

Hingga saat ini penjualan tiket untuk arus balik sudah mencapai 7.848 tiket, dan diyakini akan terus mengalami peningkatan.

Baca: Tabrak Petugas saat Akan Diringkus, Pencuri Besi Rel Kereta Api di Binjai Ditangkap

“Pesanan tiket terbanyak juga tetap dari calon penumpang KA Putri Delirute Medan,” ujarnya.

Ada pun arus mudik yang dimulai 22 April, pemesanan tiket sebanyak 45.504 orang dengan masa puncak terjadi pada H-2 atau 30 April 2022 dengan jumlah 5.240 penumpang.

“Sama dengan di arus mudik, KAI Sumut juga meningkatkan pengamanan baik oleh petugas KAI mau pun TNI dan Polri untuk di arus balik lebaran mulai 4 Mei,” ujarnya.

Pengamanan dilakukan di stasiun, di dalam kereta api, dan kawasan jalur kereta api.

Termasuk menjalankan protokol kesehatan dan mewajibkan menunjukkan hasil negatif Covid-19 untuk calon penumpang yang masih divaksin pertama.

Kereta Api Siapkan 51.810 Tiket Arus Balik Lebaran di Sumut

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kamar Hotel di Kawasan Objek Wisata Sumut Penuh Selama Lebaran 2024

Kamar Hotel di Kawasan Objek Wisata Sumut Penuh Selama Lebaran 2024

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Komentar
Berita Terbaru