Jumat, 22 November 2024

Jalan 'Keramik' di Medan Viral Kembali Dibuka, Begini Jaminan Walikota Bobby Nasution

Arie - Sabtu, 16 Desember 2023 17:10 WIB
Jalan 'Keramik' di Medan Viral Kembali Dibuka, Begini Jaminan Walikota Bobby Nasution
suara.com

digtara.com - Pemerintah Kota atau Pemkot Medan kembali membuka Jalan Sudirman, Medan, yang sempat ditutup setelah viral sejumlah pengendara tergelincir, Sabtu (16/12/2023) pukul 00.00 WIB.

Baca Juga:

Wali Kota Medan Bobby Nasution turun langsung memantau pembukaan akses jalan tersebut. Sebelum dibuka, Bobby terlebih dahulu mengecek kondisi jalan dan marka jalan di sekitar lokasi.

Sejumlah barrier yang terpasang di Jalan Sudirman sejak Selasa 21 November 2023, perlahan dibongkar oleh petugas.Suasana di lokasi yang semula sepi, perlahan mulai ramai dilewati pengendara motor dan mobil.

Sejumlah kendaraan yang melintas dari arah Jalan Sudirman menuju Jalan Suprapto maupun Jalan Ir H Juanda tampak lewat dengan lancar.

Bobby menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat atas viralnya video pengendara yang tergelincir saat melewati persimpangan jalan tersebut. Dirinya menyatakan bahwa Jalan Sudirman kini sudah aman dilalui pengendara.

"Apa yang dikeluhkan oleh masyarakat Medan dan pengguna jalan di Sudirman ini tidak terjadi lagi dan kita sudah tes, baik secara data ilmiahnya ya, dan data di lapangan sudah kita tes, sudah aman dilalui kendaraan baik roda dua maupun roda empat," kata Bobby.

Menantu Presiden Jokowi ini mengaku pihaknya tidak banyak melakukan perubahan terhadap kondisi jalan yang sebelumnya dikeluhkan licin tersebut.

"Karena memang pekerjaannya itu ada gambar kerjanya, paling memang ada beberapa kemarin penggunaan marka dan catnya, ada beberapa yang kurang sesuai itu ada yang diganti," ungkapnya.

Bobby mengatakan ruas intersection di Jalan Sudirman gunanya untuk perlambatan bukan untuk kebut-kebutan.

"Kita kerjasama dengan Polrestabes, dengan Satlantas agar bagaiamana masyarakat kita bisa tertib berlalu lintas termasuk tertib (mematuhi) rambu-rambu termasuk traffic light," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Medan Topan Ginting menambahkan, sebelum membuka kembali jalan tersebut pihaknya telah melakukan serangkaian uji coba pada 13 Desember 2023 dan dipastikan aman.

"Telah dilakukan tes ketahanan gesek yang dilakukan bersama Dinas Perhubungan, Polantas, dan dari ahli Teknik Sipil USU," jelasnya.

Kadis Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis menjelaskan, permukaan aspal telah memenuhi syarat aman untuk dilewati pengendara.

Namun demikian, Iswar meminta pengendara memperlambat kendaraan menjadi 15 km/jam saat melewati persimpangan Jalan Sudirman.

"Permukaan aspal telah memenuhi syarat dan pengendara yang melintas diperlambat 15 km per jam," cetusnya.

Tidak hanya Jalan Sudirman yang dibuka, kata Iswar, akan tetapi Jalan Mengonsidi dan Jalan Pattimura akan kembali seperti semula.

"Jalan Mongonsidi kembali satu arah, Jalan Pattimura satu arah, dan Jalan Sudirman kembali satu arah," katanya.

Disclaimer:Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Rektor USU Tak Diterge Sufmi Dasco Untuk Menangkan Bobby Nasution

Rektor USU Tak Diterge Sufmi Dasco Untuk Menangkan Bobby Nasution

Terungkap! Ini Motif Pelaku Bunuh Wanita Pemilik Kos di Medan

Terungkap! Ini Motif Pelaku Bunuh Wanita Pemilik Kos di Medan

Sempat Kabur ke Taput, Pembunuh Wanita Pemilik Kos di Medan Ditangkap

Sempat Kabur ke Taput, Pembunuh Wanita Pemilik Kos di Medan Ditangkap

Bawaslu Periksa Oknum Perangkat Desa yang Deklarasi Dukung Bobby Nasution di Pilgub Sumut 2024

Bawaslu Periksa Oknum Perangkat Desa yang Deklarasi Dukung Bobby Nasution di Pilgub Sumut 2024

Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang: 17 Kendaraan Ringsek, Total Korban Tembus 23 Orang

Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang: 17 Kendaraan Ringsek, Total Korban Tembus 23 Orang

Revitalisasi Stadion Teladan Tak Sesuai Target Oktober 2024, Pemko medan Ungkap Penyebabnya

Revitalisasi Stadion Teladan Tak Sesuai Target Oktober 2024, Pemko medan Ungkap Penyebabnya

Komentar
Berita Terbaru