Satu Pengguna Narkoba di Kota Kupang Dibekuk Polisi

digtara.com - Aparat keamanan dari Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polresta Kupang Kota mengungkap kasus tindak pidana peredaran gelap dan/atau penyalahgunaan Narkotika jenis Sabu-sabu, akhir pekan lalu.
Baca Juga:
Pengungkapan ini berdasarkan informasi dari masyarakat yang melaporkan terkait penyalahgunaan narkotika di salah satu hotel di Kelurahan Liliba, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang.
Wakil Kepala Satuan (Wakasat) Resnarkoba Polresta Kupang Kota, AKP Gustaf Steven Ndun memimpin anggotanya untuk melakukan penyelidikan guna mengungkap peredaran gelap barang terlarang tersebut.
Dari hasil penyelidikan di Jalan Farmasi, Kelurahan Liliba, diamankan H alias A (32), warga Kelurahan Penfui, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang.
Polisi mengamankan pula barang bukti satu paket plastik klip bening ukuran kecil berisikan serbuk putih kristal, yang diduga Narkotika jenis Sabu-sabu dan satu buah kaca pirex dalam bungkusan rokok Surya 12.
"Berat barang bukti yang diamankan masih menunggu hasil penimbangan," ujar AKP Gustav Stefen Ndun.
Polisi juga menginterogasi ITL (32), warga Kelurahan Kuanino dan F (28), warga Kelurahab Liliba, Kota Kupang.
Wakasat menyebutkan kalau penangkapan berdasarkan informasi dari masyarakat dan hasil penyelidikan di lapangan.
"kami langsung lakukan penyelidikan untuk mengungkap peredaran barang terlarang tersebut di Kota Kupang, dan berhasil menangkap dan mengamankan pelaku bersama barang bukti," ungkap AKP Gustav.
Pelaku dan barang bukti serta para saksi langsung dibawa ke Polresta Kupang Kota untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Setelah diperiksa, pelaku menjalani pemeriksaan urine dan didapatkan hasil positif menggunakan Narkotika.

Dua Pengedar Narkotika Jenis Shabu di Labuan Bajo Diamankan Satresnarkoba Polres Manggarai Barat

Enam Bulan Kabur, Pelaku Pengeroyokan di Kupang Diamankan Tim Serigala Polsek Kota Lama

Polres Kupang Reka Ulang Kasus Pembunuhan dengan Kapak

Acil Ditembak Polisi Gegara Nekat Curi Motor Pendeta di Medan

Diduga Terlibat Pembunuhan Aprion Boru, Polisi Tangkap Dua Orang Pria
