Aneka Kegiatan Meriahkan Kampung Paskah GMIT Horeb Perumnas
Pendeta Merah pun menyerahkan obor paskah dari Rayon III ke Rayon V selaku tuan rumah kampung paskah pekan ini. Pelaksanaan kampung paskah dilakukan secara bergiliran.
Baca Juga:
Pada setiap hari sabtu, rayon yang menjadi tuan rumah akan menjamu jemaat dari rayon lain dan melakukan berbagai kegiatan iman yang membangun kebersamaan dan persatuan antar anggota jemaat.
Untuk itu, semua jemaat diajak untuk turut mengambil bagian dari kesengsaraan hingga paskah. Jemaat juga diajak untuk menikmati pertumbuhan iman melalui kegiatan yang dilakukan di kampung paskah.
Saat perayaan kampung paskah Sabtu pekan lalu, Rayon III menggelar aneka lomba seperti tebak kitab Perjanjian Lama dan perjanjian baru serta permainan ketangkasan yang dikhususkan bagi kaum ibu GMIT Horeb Perumnas.
Perlombaan ini diikuti perwakilan kaum ibu dan berlangsung meriah disertai aplaus dari jemaat yang hadir.
Sabtu pekan ini, jemaat rayon V pun akan menggelar aneka permainan yang dikhususkan bagi kaum bapak dan dilakukan lomba antar rayon.
Koordinator Rayon III GMIT Horeb Perumnas, Alex Malelak mengakui selain kampung paskah, pihaknya juga menghimbau kepada jemaat di rayon memasang simbol paskah berupa salib dan aksesoris paskah di lingkungan rayon masing-masing sejak minggu sengsara I hingga minggu sengsara VII.
Ia juga mengatakan kalau aneka permainan di kampung paskah pada enam rayon yang ada dimaksudkan untuk membangun kebersamaan antar jemaat dan juga bahan perenungan akan kesengsaraan dan kematian Yesus Kristus bagi umat manusia.
"Melalui kampung paskah, umat Kristen diajak melakukan refleksi atas kesengsaraan dan kematian Yesus di kayu salib bagi orang percaya. Kami berharap jemaat di seluruh rayon bisa ambil bagian dalam kegiatan di kampung paskah ini," tandasnya.