Jumat, 22 November 2024

4 Polisi di Labusel Diperiksa Propam Terkait Pria Tewas Usai Ditangkap

Arie - Kamis, 21 Maret 2024 16:13 WIB
4 Polisi di Labusel Diperiksa Propam Terkait Pria Tewas Usai Ditangkap
net
ilustrasi.

digtara.com - Empat personel Satuan Narkoba Polres Labusel diperiksa Propam terkait pria berinisial F (28) yang tewas usai ditangkap.

Baca Juga:

Keempat personel tersebut sebelumnya melakukan penangkapan terhadap F terkait dugaan kepemilikan 0,25 gram.

"Empat personel yang melakukan penangkapan sudah dimintai keterangan oleh Propam," kata Kapolres Labusel, AKBP Maringan Simanjuntak, Kamis (21/3/2024).

"Jika ditemukan pelanggaran dan kesalahan prosedur, tentunya akan kita proses sesuai dengan ketentuan yang berlaku," sambung Maringan.

Usai ditangkap, kata Maringan, F diinterogasi penyidik di Polsek Kotapinang. F rencananya akan dibawa ke Polres Labusel.

Namun, ujar Maringan, saat akan menuju mobil patroli, F tiba-tiba lemas dan sesak nafas. Ia lalu dibawa ke RSUD Kota Pinang untuk mendapatkan penanganan. Namun, dinyatakan tewas.

"Terduga pelaku lemas dan sesak nafas saat berjalan menuju mobil patroli. Setelah dilakukan pemeriksaan dinyatakan F meninggal dunia," ungkapnya.

Terkait meninggalnya F, beredar video masyarakat beramai-ramai membawa kerenda mendatangi kantor polisi di Labusel.

Disclaimer:Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Musnahkan 201,68 Kg Sabu, Kapolda Sumut Ingatkan Personel Jangan Terlibat Narkoba

Musnahkan 201,68 Kg Sabu, Kapolda Sumut Ingatkan Personel Jangan Terlibat Narkoba

Tersangka Narkoba Kabur saat Diperiksa, Satu Ditangkap Lagi

Tersangka Narkoba Kabur saat Diperiksa, Satu Ditangkap Lagi

Menteri Agus Andrianto: Video Viral Pesta Sabu, Kalapas Dinonaktifkan dan Penyebar Video Diposisikan Justice Kolaborator

Menteri Agus Andrianto: Video Viral Pesta Sabu, Kalapas Dinonaktifkan dan Penyebar Video Diposisikan Justice Kolaborator

Siswa di Kota Kupang Diberi Edukasi Bahaya Narkoba

Siswa di Kota Kupang Diberi Edukasi Bahaya Narkoba

Siswa SMAN 3 Kota Kupang Diajak Jauhi Narkoba

Siswa SMAN 3 Kota Kupang Diajak Jauhi Narkoba

Hasil Tes Urine Positif, Warga Lembata Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara

Hasil Tes Urine Positif, Warga Lembata Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara

Komentar
Berita Terbaru