Selasa, 24 Desember 2024

10 Catar Akpol Panda Polda NTT Gugur Pemeriksaan Kesehatan I

Imanuel Lodja - Senin, 22 April 2024 10:27 WIB
10 Catar Akpol Panda Polda NTT Gugur Pemeriksaan Kesehatan I

digtara.com - 10 orang calon Taruna Akademi Kepolisian (Catar Akpol) penerimaan Panda Polda NTT tahun 2024 gugur atau tidak memenuhi syarat dalam pemeriksaan kesehatan tahap I yang dilakukan pada Minggu (21/4/2024).

Baca Juga:

Pemeriksaan kesehatan I ini dilakukan di sport center Pitoby Kupang di Kelurahan Sikumana, Kota Kupang dipimpin Kabid Dokkes polda NTT, Kombes Pol dr Sudaryono.

Pemeriksaan sejak pagi hari ini juga dipantau Karo SDM Polda NTT, Kombes Pol Satrya Yusada dan Kabag Dalpers Biro SDM Polda NTT, AKBP Sajimin serta diawasi pengawas internal dari Bid Propam Polda NTT Itwasda Polda NTT termasuk oleh pengawas eksternal dari IDI dan AJI Kupang.

Pemeriksaan Kesehatan tahap I (Rikkes I) meliputi kondisi kesehatan fisik tubuh bagian luar yang kasat mata. Seperti pengukuran tinggi dan berat badan, pemeriksaan buta warna, visus mata, tensi, nadi, THT, pemeriksaan gigi serta pemeriksaan fisik seperti postur tubuh dan komposisi tubuh.

Kabid Dokkes Polda NTT, Kombes Pol dr Sudaryono menyebutkan kalau sistem penilaian Rikkes 1 Polri dilakukan secara kualitatif.

Hasil penilaian berupa status MS (Memenuhi Syarat) dan TMS (Tidak Memenuhi Syarat). Hanya Catar yang memenuhi kriteria kesehatan yang mendapatkan hasil MS (Memenuhi Syarat) yang dapat melanjutkan ke tahap seleksi Polri berikutnya.

Penentuan hasil Rikkes I merupakan akumulasi nilai dari seluruh aspek kesehatan yang diperiksa menggunakan tingkatan Stakes.

Status Kesehatan yang selanjutnya disebut Stakes adalah suatu tingkatan kondisi kesehatan calon anggota Polri yang menggambarkan keadaan kesehatan pada saat dilakukan Rikkes.

Berdasarkan Peraturan Kapolri Nomor 7 Tahun 2016 Tentang Rikkes, peserta dinyatakan MS (Memenuhi Syarat) apabila mendapatkan kategori nilai Baik (B), Cukup (C), dan Kurang (K1) dengan rentang total nilai 55-80.

Adapun peserta yang mendapatkan kategori nilai Kurang Sekali (K2) dengan jumlah nilai 50, atau bila terdapat 4 atau lebih aspek kelainan dengan nilai Stakes 3 dan bila terdapat 1 atau lebih aspek kelainan dengan nilai Stakes 4, maka dinyatakan TMS (Tidak Memenuhi Syarat).

Rikkes I Panda Polda NTT sedianya akan diikuti 78 orang peserta terdiri dari 72 orang pria dan 6 orang wanita. Namun satu peserta pria asal Kabupaten Lembata tidak bisa mengikuti Rikkes 1 ini karena masih mengikuti ujian akhir sekolah.

Tersisa 77 orang peserta yang mengikuti seleksi Rikkes tahap I ini. Dari jumlah tersebut terdiri dari 71 orang pria dan 6 orang peserta wanita.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polairud Polda NTT Selamatkan Puluhan Kontainer Pasca Kapal Tenggelam

Polairud Polda NTT Selamatkan Puluhan Kontainer Pasca Kapal Tenggelam

Silaturahmi ke Brigif 21/Komodo, Wakapolda NTT Serahkan Tali Asih

Silaturahmi ke Brigif 21/Komodo, Wakapolda NTT Serahkan Tali Asih

Polairud Polda NTT Koordinasi dengan Pertamina Tangani Tumpahan Minyak dan Oli Pasca Kapal Tenggelam

Polairud Polda NTT Koordinasi dengan Pertamina Tangani Tumpahan Minyak dan Oli Pasca Kapal Tenggelam

Harga Kebutuhan Pokok Jelang Nataru Masih Stabil, Kapolda Akan Terjunkan Satgas Pangan Jika Ada Hambatan

Harga Kebutuhan Pokok Jelang Nataru Masih Stabil, Kapolda Akan Terjunkan Satgas Pangan Jika Ada Hambatan

Aparat Keamanan Siaga Antisipasi Bencana Alam Saat Hari Raya Natal dan Pergantian Tahun

Aparat Keamanan Siaga Antisipasi Bencana Alam Saat Hari Raya Natal dan Pergantian Tahun

Kapolda NTT Pantau Kesiapan Pos Pengamanan Operasi Lilin Turangga 2024

Kapolda NTT Pantau Kesiapan Pos Pengamanan Operasi Lilin Turangga 2024

Komentar
Berita Terbaru