Minggu, 24 November 2024

Sedang Duduk di Warung Kopi, Pria di Simalungun Ditembak OTK

Arie - Selasa, 28 Mei 2024 08:16 WIB
Sedang Duduk di Warung Kopi, Pria di Simalungun Ditembak OTK
net
Ilustrasi.

digtara.com - Pria bernama Pendi Saragih (50) warga Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, dilarikan ke puskesmas, Senin 26 Mei 2024.

Baca Juga:

Pasalnya, ia mengalami luka tembak di bagian kepala saat duduk di warung kopi yang berada di jalan besar Tigarunggu- Saribudolok, Kelurahan Tigarunggu.

Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Ghulam Yanuar Lutfi mengatakan, penembakan diduga dilakukan oleh orang tak dikenal (OTK).

"Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 11.50 WIB di warung kopi milik Sahrun Purba," katanya, Selasa (28/5/2024).

"Korban mengalami luka di bagian atas kepala dan dibawa ke puskesmas untuk mendapatkan perawatan," sambungnya.

Polisi yang mendapat laporan turun ke lokasi kejadian dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Petugas juga memeriksa beberapa saksi dan mencari rekaman CCTV.

"Hasil olah TKP menunjukkan arah peluru menuju pintu besi warung kelontong UD Yuli yang bersebelahan dengan warung kopi tersebut," ujarnya.

Selain itu, kata Ghulam, petugas menemukan pecahan proyektil di dalam kardus minuman anak-anak.

"Kita mengamankan barang bukti berupa proyektil peluru," ucapnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Mobil Timses Calon Bupati Aceh Timur Dibakar OTK, Polisi Buru Pelaku

Mobil Timses Calon Bupati Aceh Timur Dibakar OTK, Polisi Buru Pelaku

Dramatis! Ketua Adat Simalungun Bebas, Vonis Pembakaran Hutan Dianulir

Dramatis! Ketua Adat Simalungun Bebas, Vonis Pembakaran Hutan Dianulir

Nabrak Truk Mogok, Pengendara Motor di Simalungun Tewas

Nabrak Truk Mogok, Pengendara Motor di Simalungun Tewas

Diduga Gegara Utang Judi, Pria di Simalungun Nekat Minum Racun

Diduga Gegara Utang Judi, Pria di Simalungun Nekat Minum Racun

Polisi Ungkap Motif Penembakan di Bengkel Simalungun

Polisi Ungkap Motif Penembakan di Bengkel Simalungun

Anggota Polres Alor Dibacok OTK

Anggota Polres Alor Dibacok OTK

Komentar
Berita Terbaru