Jumat, 22 November 2024

Satu Lagi PMI Ilegal Asal Manggarai Timur Meninggal di Malaysia, Total Jadi 66 Orang

Imanuel Lodja - Rabu, 24 Juli 2024 20:19 WIB
Satu Lagi PMI Ilegal Asal Manggarai Timur Meninggal di Malaysia, Total Jadi 66 Orang
istimewa
Satu Lagi PMI Ilegal Asal Manggarai Timur Meninggal di Malaysia, Total Jadi 66 Orang

digtara.com - Sili Namat (47), pekerja migran Indonesia (PMI) asal Desa Rondowoing, Kecamatan Rana Mese, Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) dilaporkan meninggal dunia di Malaysia.

Baca Juga:

Kematian Sili Namat ini menambah daftar panjang PMI yang meninggal di luar negeri sepanjang tahun 2024 ini.

Data dari Balai Pelayanan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) NTT menunjukkan, hingga 23 Juli 2024, PMI yang meninggal di Malaysia berjumlah 66 orang.

Rinciannya, pria 49 orang dan perempuan 17 orang. Dari jumlah itu, terbanyak berasal dari Kabupaten Malaka yaitu 11 orang, disusul Kabupaten Belu 9 orang, Kabupaten Sikka dan Ende masing-masing 6 orang.

Jenazah Sili Namat tiba di Bandara El Tari Kupang, pada Senin (22/7/2024) lalu dan difasilitasi BP3MI NTT untuk dipulangkan ke kampung halamannya di Kabupaten Manggarai Timur.

"Kami juga sudah memfasilitasi untuk pemulangan ke kampung halamannya dengan KM Awu," ujar Kepala BP3MI NTT, Suratmi Hamida, Selasa (23/7/2024).

Ia menyebutkan kalau Sili Namat merupakan PMI ilegal yang meninggal dunia di Rumah Sakit Duchess of Kent Sandakan, Sabah, Malaysia pada Selasa (16/7/2024) karena menderita penyakit Primary Pontine Hemorrhage atau perdarahan pada otak.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pria Berpakaian Ojol Ditemukan Tewas

Pria Berpakaian Ojol Ditemukan Tewas

Anak-Anak Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi di Posko Pengungsian Konga Diberi Trauma Healing

Anak-Anak Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi di Posko Pengungsian Konga Diberi Trauma Healing

Keluarga Tolak Autopsi Jenazah Siswa SMK Tewas Diduga Konsumsi Minuman Power F, Polisi Tetap Lakukan Penyelidikan

Keluarga Tolak Autopsi Jenazah Siswa SMK Tewas Diduga Konsumsi Minuman Power F, Polisi Tetap Lakukan Penyelidikan

Siswa SMK di Soe Diduga Meninggal Pasca Konsumsi Minuman Power F

Siswa SMK di Soe Diduga Meninggal Pasca Konsumsi Minuman Power F

Mantap! 10 Anggota Polres Alor Dapat Penghargaan dari Kapolres

Mantap! 10 Anggota Polres Alor Dapat Penghargaan dari Kapolres

Dicekik Tanpa Alasan yang Jelas, Pria di Kabupaten TTU-NTT Tebas Keponakan hingga Sekarat

Dicekik Tanpa Alasan yang Jelas, Pria di Kabupaten TTU-NTT Tebas Keponakan hingga Sekarat

Komentar
Berita Terbaru