Jumat, 22 November 2024

Kapolsek Pantai Baru dan Anggota Sambangi Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat

Imanuel Lodja - Senin, 16 September 2024 10:14 WIB
Kapolsek Pantai Baru dan Anggota Sambangi Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat
istimewa
Kapolsek Pantai Baru dan Anggota Sambangi Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat

digtara.com - Kapolsek Pantai Baru, Polres Rote Ndao, NTT menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat menjelang pesta demokrasi pemilihan bupati dan wakil bupati Rote Ndao tahun 2024.

Baca Juga:

Kapolsek Pantai Baru, Ipda I Gede Putu Parwata mengajak anggota Polsek setempat memanfaatkan waktu akhir pekan untuk menyambangi tokoh agama dan tokoh masyarakat di wilayah hukum Polsek Pantai Baru.

Sabtu (14/9/2024), Kapolsek dan anggota mendatangi Romo Dionisius Manikin (tokoh agama Katolik) di Olafulihaa, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao.

Kapolsek bersama Bripka Alfian Masykur, Briptu Yitro Lay Kanni dan Briptu Fribert menyampaikan himbauan Kamtibmas.

Kapolsek berharap dukungan pimpinan agama Katolik di Pantai Baru untuk terus membantu Polsek untuk memberikan himbauan serta edukasi kepada masyarakat untuk berperan aktif dalam upaya menciptakan Pilkada yang aman damai.

Kapolsek pun minta agar tokoh agama bisa memberikan contoh yang baik dalam seluruh rangkaian Pilkada serta jangan menjadikan perbedaan pilihan sebagai alasan untuk menimbulkan gangguan Kamtibmas serta kegaduhan antar umat beragama.

"Kami minta agar tokoh agama terus memberikan pemahaman akan pentingnya menjaga silaturahmi serta membangun komunikasi yang baik agar Pilkada di Kabupaten Rote Ndao berjalan aman dan damai," ujar Kapolsek saat bertemu tokoh agama.

Dihimbau pula agar warga di Kecamatan Pantai Baru mewaspadai dan menghindari hoax dan kampanye hitam. Untuk itu, Kapolsek berharap bantuan tokoh agama mengingatkan umatnya untuk membatasi waktu acara pesta, maksimal hingga pukul 24.00 Wita agar situasi tetap kondusif .

Masyarakat juga diharapkan agar segera berkoordinasi dengan Polsek Pantai Baru bila terjadi atau menemukan terjadinya gangguan kamtibmas dengan menghubungi Barbar-Phone Polsek pantai Baru pada nomor telepon/whatsapo 085339237855 serta media sosial Polsek Pantai Baru untuk mencegah terjadinya main hakim sendiri.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Warga Temukan Granat Nanas Di Ladang Ubi, Kapolsek Padang Hilir: Penemuan Ini Jangan Sampai Viral di Medsos

Warga Temukan Granat Nanas Di Ladang Ubi, Kapolsek Padang Hilir: Penemuan Ini Jangan Sampai Viral di Medsos

Dibantu Kapolsek Lembor, Viki Jemadu Kembali Bisa Bersekolah

Dibantu Kapolsek Lembor, Viki Jemadu Kembali Bisa Bersekolah

Kasat Reskrim Polresta Kupang Kota dan Kapolsek Alak Berganti

Kasat Reskrim Polresta Kupang Kota dan Kapolsek Alak Berganti

Dua Tahanan Polsek Tebingtinggi Kasus Pencurian Sawit Diduga Kabur dari Sel, Begini Jawaban Kapolsek

Dua Tahanan Polsek Tebingtinggi Kasus Pencurian Sawit Diduga Kabur dari Sel, Begini Jawaban Kapolsek

Beri Pesan Kamtibmas, Kapolsek Wolowaru Minta Umat Gereja Stasi Likanaka Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada

Beri Pesan Kamtibmas, Kapolsek Wolowaru Minta Umat Gereja Stasi Likanaka Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada

Diduga Terkait Penipuan Casis Polri, Kapolsek di Alor Ditarik ke Polda NTT

Diduga Terkait Penipuan Casis Polri, Kapolsek di Alor Ditarik ke Polda NTT

Komentar
Berita Terbaru